Home » Hardware » CPU » 11 Jenis Processor AMD dan Spesifikasinya

11 Jenis Processor AMD dan Spesifikasinya

by sigitbc
by sigitbc

Advanced  Micro Devices  (AMD),  termasuk dalam processor paling tinggi  dan prosessor komputer pesaing berat dari prosessor keluaran Intel. AMD sangat populer akan kehandalannya untuk melakukan pekerjaan berat dan mampu menjalankan fungsi processor  dengan baik untuk pekerjaamn berat seperti pekerjaan disain grafis atau video editing atau bermain game. Produsen AMD telah mengeluarkan banyak seri prosessor dari waktu ke waktu, berikut jenis prosessor yang telah dikeluarkan :

  1. AMD K5, prosesor AMD perdana, sebagai follower prosessor Intel, dibuat dengan sengaja menjiplak buatan intel, namun sayangnya AMD generasi pertama ini gagal menjiplak Intel. Motherboard yang mendukung Intel, tidak semua mendukung AMD. Motherboard itu baru bisa berjalan dengan baik setelah BIOS diupgrade untuk bisa menjalankan AMD.
  2. AMD K6, belajar dari pengalaman, AMD kemudian mengeluarkan generasi ke-6 dengan kinerja tinggi dan kompetibel dengan semua motherboard yang mendukung prosessor Intel. AMD K6 mampu menyaingi kinerja Intel, model ini terbagi menjadi tiga : AMD K6, AMD K6-2, AMD K6-III, masing – masing mempunyai kecepatan berbeda.
  3. AMD Duron, keluaran generasi ketiga dari perkembangan jenis processor AMD, pada seri ini AMD membuktikan diri sebagai produk yang dapat diunggulkan, handal dan ekonomis soal harga. Kinerja Duron hampir sama dengan seri unggulan AMD, yaitu AMD Athlon hanya terpaut 7-10 % kecepatan prosessornya, dimana Atlon lebih unggul.
  4. AMD Athlon, prosessor unggulan AMD sebagai pengganti seri sebelumnya AMDK6, melalui seri ini AMD berusaha menunjukkan keunggulannya, tidak kalah dalam kecepatan dan kehandalan dengan generasi ke enam milik Intel atau Intel (P6). Selain itu Athlon juga mampu dijadikan untuk multiprosessor seperti pesaingnya Intel (P6). Keunggulan seri Athlon didukung chipset AMD 750 MP (iron gate) dan  AMD 760 MPX yang  dapat ditanam dalam satu komputer, prosessor ganda.Model-Model dan Spesifikasi AMD Athlon ;1)  Athlon Classic :
    1. Kecepatan proses 100 MHz double-pumped
    2. Vcore: 1.6 V (K7), 1.6 – 1.8 V (K75)
    3. Keluar pertama 23 Juni 1999 ( K7 ), 29 Nopember 1999 ( K75 )
    4. Clock-rate 500-700 MHz ( K7 ), 550-1000 MHz (K75)

    2)   Athlon Thunderbird (180nm)

    1. Keluar pertama 5 juni 2000
    2. Berhasil menyaingi Intel Pentium III
    3. MMX 3DNOW!
    4. Boros Daya dan Suhu Tinggi
    5. Kecepatan 700-1400 MHz

    3)  Athlon XP ( eXtrime Power ) ( 130 nm)

    1. Banyak orang mempersepsikan setara dengan Intel Pentium 4
    2. Kompatibel RAM : DDR/SDRAM 100, 133, 166, 200 Mhz
    3. Instruksi Prosesor : 3D NOW! – Intel x86 Compatibility Intel MMX – SSE dan SSE2
    4. Rating/clock speed yang tersedia : 1500+ s/d 200+ ; 2200+ s/d 3000+ ; 3200+

    4)  Palomino ( 180nm )

    1. Keluar pertama 9 Oktober 2001
    2. MMX, 3DNOW! , Streaming SMID Extension / SSE
    3. Clockrate: 133 – 1733 MHz ( 1500+ s/d 2100+ )

    5)  Thoroughbred A/B ( 130 nm )

    1. Keluar pertama 10 Juni 2002 ( A ), 21 Agustus 2002 ( B)
    2. MMX, 3DNOW!, Streaming SMID Extension / SSE
      Soket A
    3. Clock Rate : T-Bred “A” : 1400-1800 ( 1600+ s/d 2200+ )
    4. T-Bred “B” : 1400-2250 ( 1600+ s/d 2800+ )
    5. 266 MT/s FSB:1400-2133 MHz ( 1600+ s/d 2600+ )
    6. 333 MT/s FSB: 2083 – 2250 MHz ( 2600+ s/d 2800+ )

    6)  Thorton (130nm)

    1. Keluar pertama September 2003
    2. MMX, 3DNow, Streaming SMID Extension / SSE
    3. Clockrate: 166-2200 MHz ( 2000+ s/d 3100+)
  5. AMD Athlon 64, setelah sukses di pasar, AMD meluncurkan seri Athlon 64 yang mempunyai 3 variasi socket yaitu socket 754, 939, dan 940. Masing-masing socket memiliki keunggulan masing – masing, socket 754 mampu mengendalikan memori yang mendukung penggunaan memory DDDR kanal tunggal. Socket 939 mampu mengendalikan memori yang mendukung memori kanal ganda, dan prosessor ini generasi pertama dari AMD yang mendukung komputasi 64 bits.
  6. AMD Athlon 64 FX  memiliki 3 karakter utama :
    1. Dapat bekerja pada OS 32 dan 64 bit dengan kecepatan yang sama
    2. Mempunyai anti virus yg disebut Ehanced Virus Protection ketika dijalankan diatas OS Windows XP Service Pack 2 (SP2) dan Windows XP 64 Bit edition.
    3. System PC yg berbasis AMD Athlon 64 FX  sangat handal untuk software membutuhkan memori grafis tinggi seperti software dan video.
      Fitur-fitur  dari prosessor ini adalah   3DNow! Professional+SSE 2 Instruction,     HyperTransport Technology,     On-Die cache memory sebesar 1152KB (dengan rincian 128KB untuk L1). Seri Athlon terbagi beberapa  varian jenis yaitu : AMD Athlon 64 FX  : AMD Athlon FX 51, AMD Athlon FX 53, AMD Athlon FX 57
  1. AMD Sempron diproyeksikan sebagai pengganti generasi sebelumnya AMD Duron di pasar,di setting untuk menyaingi prosessor Intel seri Celeron D yang berharga ekonomis. Sempron mempunyai 2 varian socket, yaitu : Sempron soket A dan  Sempron Soket 754, soket A adalah varian yg dirancang dengan tehnologi  prosesor AMD Athlon XP Thoroughbred, pada saat bersamaan  AMD memang juga  meluncurkan prosesor untuk penikmat komputer kecepatan tinggi, AMD Athlon 64. AMD Sempron memiliki kode nama Palermo yg sama seperti AMD Sempron soket A. Beberapa seri AMD Sempron fitur 64bit tidak diluncurkan, sehingga hanya dapat dijalankan di komputasi 32bit saja. AMD Athlon 64 dilengkapi dengan satu buah link HyperTransport yg dapat dikoneksikan ke chipset motherboard.
  1. AMD 64 X2 Dual Core, sebagai pesaing Intel Core Duo, berbasis teknologi 64 bit, amd 64 x2 dual core, untuk pengguna media digital yang membutuhkan intensitas tinggi.
  2. AMD Opteron
    1. Cahche level-1 sebesar 128 KB yg terbagi ke dalam data chache 64 KB dan instruction cache 64 KB.
    2. Chache level-2 sebesar 1024 KB
    3. Kecepatan dari 1400 MHz – 3000MHz
    4. Memiliki 3 buah link HyperTransport dengan kecepatan 3200 Mbit/s
    5. Mampu mengakses memori fisik hingga 1 terabyte
    6. Tersedia dalam single-core, dual-core, quad-core
  3. AMD Cadiz , sekitar tahun 2008 diluncurkan, i AMD Cadiz ini adalah 4-core, shared L2 cache, DDR2/3, HyperTransport3.
  4. AMD Turion ,  64 bit dengan hemat daya. AMD jenis ini bersandi K8L, variannya AMD Turion 64 X2 Ultra, jenis lainnya : Turion Ultra II, Turion II.,  AMD Zamora,  AMD Greyhound,  AMD dengan seri Quad Core

AMD selalu bersaing ketat dengan prosessor Intel, kedua produsen prosessor ini susul-menyusul bersaing dalam mendapatkan label processor komputer paling canggih. Memasuki era komputer genersi kelima AMD pun telah bersiap dengan processor untuk mendukung hardware baru komputer , produsen processor asal Sunnyvale California, Amerika Serikat ini juga mulai konsentrasi mendukung ponsel android dengan processor mobile.

Processor merupakan bagian bagian CPU yang penting, tak heran bila AMD berusaha meningkatkan keunggulan produknya meski pada awalnya AMD memang  satu langkah dibelakang Intel. Kini AMD tidak kalah berhasil menyamai Intel dalam tehnologi dan kehandalannya, bahkan AMD dalam hal tertentu mengungguli Intel.  AMD  telah menemukan pasarnya sendiri , menjadi favorit penggila game (gamers) dan pekerja kreatif untuk disain grafis, editing video karena jenis processor AMD tahan panas dan tidak turun kinerjanya meski dipakai dalam durasi waktu yang lama.

You may also like