Home » Hardware » Power Supply » Tips Memilih Power Supply yang Bagus Untuk PC Gaming

Tips Memilih Power Supply yang Bagus Untuk PC Gaming

by Dini S.Kom
by Dini S.Kom

Power Supply merupakan salah satu perangkat keras komputer yang befungsi untuk mengubah arus listrik bolak-balik pada rumah anda (AC) menjadi arus listrik yang sifatnya searah atau DC. Dengan begitu, maka power supply mampu untuk mengalirkan listrik ke seluruh komponen komputer, yang nantinya akan membuat keseluruhan sistem komputer menyala dan bisa beroperasi.

Power Supply sendiri tentu saja memiliki banyak sekali macam dan juga jenisnya. Semua macam dan juga jenis dari power supply tersebut tergantung pada jenis motherboard yang digunakan pada sebuah komputer, sehingga perlu penyesuaian dan juga pengamatan apabila anda ingin membuat sebuah komputer desktop.

Penting untuk PC Gaming

Banyak user yang sengaja merakit PC gamingnya sendiri. ini disebabkan karena selain harga yang lebih murah, merakit PC gaming juga membebaskan usernya dalam menentukan spesifikasi dari PC yang akan birakit dan akan digunakan. Salah satu jenis PC yang paling banyak dirakit adalah jenis PC Gaming.

Selain untuk PC gaming, beberapa user juga membuat komputer rakitan sendiri. Akan tetapi meski komputer rakitan ini memiliki spesifikasi yang diinginkan namun terdapat kelebihan dan kekurangan komputer rakitan sendiri yang tak diketahui secara jeli oleh user. PC gaming merupakan jenis PC desktop yang dirakit khusus untuk keperluan bermain game dan juga mengolah berbagai fitur-fitur penting pada sebuah game. Biasanya, sebuah PC gaming memiliki kemampuan untuk:

  • Mengolah gambar dan juga grafik secaa 3D
  • Memiliki kapasitas RAM yang tinggi (baca juga: kapasitas RAM terbesar saat ini)
  • Kecepatan processor yang tinggi
  • Penyesuaian pada power supply yang akan digunakan

4 hal tersebut hanyalah sedikit dari beberapa syarat yang harus dipenuhi oleh sebuah komputer PC desktop untuk gaming.

Power Supply pada PC gaming

Pada dasarnya, untuk mendukung performa tinggi yang dimiliki oleh sebuah PC gaming, maka dibutuhkan pula kondisi arus listrik yang besar dan juga stabil yang sesuai dengan spesifikasi dari PC gaming yang akan digunakan. Karena itulah, pemilihan power supply untuk PC gaming sangatlah penting, karena apabila salah dalam memilih power supply, maka komputer anda bisa saja tidak akan beroperasi dengan baik, atau bahkan mengalami malfungsi pada komponennya.

Jika tidak sesuai dengan kegunaannya, maka bukan tidak mungkin jika power supply akan mengalami kerusakan nantinya. Akan berbahaya bagi user yang awam terhadap hardware pendukung komputer, jika tidak mengetahui tanda power supply komputer rusak namun tetap menggunakannya.

Untuk itu ada beberapa tips yang bisa anda lakukan untuk memilih power supply yang bagus untuk sebuah PC game. Berikut ini adalah beberapa tips untuk memilih power supply yang bagus untuk sebuah PC game:

1. Merk dan Kualitas

Merk dan juga kualitas merupakan salah satu faktor penting yang dapat mempengaruhi apakah sebuah power supply cocok atau tidak digunakan pada PC gaming. Biasanya, power supply dengan merk yang sudah terkenal dan terpercaya memiliki varian khusus untuk perakitan sebuah PC gaming.

Usahakan jangan mengorbankan kualitas dan juga ketahanan sebuah power supply hanya untuk harga yang sedikit lebih murah, karena hal ini dapat berdampak buruk bagi PC Gaming anda.

2. Daya Maksimal dari Power Supply

Daya maksimal yang dapat dikeluarkan oleh power supply juga sangat penting untuk diperhatikan. Apabila ditotal sesuai dengan spek dari PC gaming yang akan anda rakit, paling tidak anda harus mencari power supply yang memiliki daya minimal sebesar 450 watt. Jika lebih besar dari 450 watt maka akan semakin baik.

Hal ini didasari oleh spek dari sebuah komputer gaming, mulai dari daya yang

dibutuhkan oleh processor, RAM, VGA, dan juga motherboard yang digunakan, serta perangkat dan komponen lainnya.

3. Efisiensi

Setiap power supply akan menawarkan efisiensi tertentu. Efisiensi menunjukkan seberapa besar power supply tersebut akan memberikan suplai listrik bagi PC gaming anda. Semakin tinggi efisiensi, berarti power supply tersebut semakin baik dan juga cocok untuk digunakan.

Untuk keperluan sebuah PC gaming, maka paling tidak anda harus mencari power supply yang mampu memberikan efisiensi sebanyak 80%. Apabila kurang dari 80%, maka efeknya adalah PC gaming anda tidak akan bekerja dengan optimal, atau bahkan tidak mau menyala sama sekali.

Itulah ketiga hal yang harus anda perhatikan dalam memilih power supply untuk PC gaming yang baik dan juga berkualitas tinggi. Selamat mencoba.

You may also like