Tutorial

Cara Download Foto Profil Instagram

Pernah nggak sih kalian penasaran sama foto profil Instagram seseorang namun karena ukurannya yang kecil kalian sampai harus mendekatkan mata kalian ke depan layar ponsel? Atau bahkan mengambil tangkapan layar untuk bisa memperbesar gambarnya di galeri?

Kalian tidak perlu bersusah payah lagi! Meskipun Instagram itu sendiri belum menyediakan fitur untuk mengunduh foto profil, kalian semua dapat mendownload foto profil Instagram dengan beberapa cara mudah seperti yang nanti akan kami jelaskan.

Saat menemlusuri Instagram secara luas, tak jarang kita menemukan banyak sekali foto Instagram yang unik, estetik, dan menarik perhatian kita semua sehingga membuat hati penasaran. Apalagi pengguna Instagram ini jumlahnya luar biasa, mengingat penggunaannya sudah hampir di seluruh dunia dari berbagai kalangan.

Untuk itu, kita langsung ke inti pembahasannya saja yuk! Kalian dapat mendownload foto profil Instagram tanpa atau dengan menggunakan aplikasi pendukung. Berikut kami jabarkan bagaimana cara – cara untuk mendownload foto profil Instagram dengan simpel dan mudah. Mari simak pembahasan berikut ini!

1. Cara Mendownload Profil Instagram Menggunakan Thumbtube

Jika kalian malas untuk mendowload aplikasi, kalian dapat menggunakan situs untuk mendowload profil Instagram. Berikut beberapa langkahnya.

  • Buka browser terlebih dahulu pada gadget kalian (bisa melalui HP atau PC), kemudian kunjungi situs thumbtube.com
  • jika sudah, kalian dapat memasukkan username akun Instagram yang hendak kalian download foto profinya pada kolom yang telah disediakan, lalu ketuk tombol ’Submit’.
  • Jika kalian sudah ketuk Submit, biasanya situs tersebut akan langsung menampilkan foto profil akun IG yang tadi kalian inginkan dengan menggunakan resolusi yang tinggi dan juga ukuran yang full.
  • kalian dapat langsung menyimpan foto tersebut dengan mengetuk tombol ’Download HD’.

2. Cara Mendownload Profil Intagram Menggunakan Fullinstadp

Cara yang kedua untuk mendownload profil Instagram adalah dengan menggunakan Fullinstadp. Berikut angkah – langkah yang dapat kalian ikuti.

  • Pertama, buka browser terlebih dahulu pada perangkat yang kalian gunakan, kemudian kunjungilah situs fullinstadp
  • Masukkan nama username akun Instagram yanng hendak kalian download foto profilnya pada olom ’Enter Instagram Username’, kemudian klik ’View’.
  • Saat foto profil ditampilkan secara penuh, kalian dapat mendownloadnya dengan dua cara untuk disimpan ke perangkat kalian.
  • Cara yang pertama, kalian klik kanan bagian atas foto profil, lalu pilih ’Simpan gambar sebagai…’
  • Atau cara yang kedua adalah dengan meng-scroll ke bawah, lalu ketuk tombol ’Download Full Size DP’, kemudian foto akan secara otomatis tersimpan ke perangkat kalian.

3. Cara Mendownload Profil Instagram dengan Menggunakan Instadp

Tidak hanya kedua cara di atas, kalian juga dapat mendownload foto profil Instagram dengan menggunakan Instadp.

Caranya hampir sama dengan cara sebelumnya. Namun, yang membedakan adalah Instadp dapat menemukan semua username bahkan yng tidak dapat dideteksi oleh situs lain sekalipun. Tak hanya itu, foto profil Instagram yang akunnya diprivasi juga dapat kalian download dengan mudah. Berikut caranya!

  • Masuk ke browser terlebih dahulu pada perangkat yang kalian gunakan, kemudian kunjungi situs instadp.com
  • Kalian dapat langsung memasukkan username akun Instagram yang foto profilnya hendak kalian simpan di bagian kolom ‘username’.
  • jika akun Instagram yang kalian tuju sudah muncul, kemudian klik ’Continue’.
  • Selanjutnya biasanya ditampilkan beberapa opsi di bawah username Instagram tersebut antara lain Profile, Full Size, Stories, dan juga Reels.
  • Lalu, ketuk pilihan ’Full Size’ dan foto profil Instagram akan ditampilkan secara penuh.
  • Kemudian kalian ketuk tombol ’Download’ pada bagian bawah foto profil.
  • Proses selesai dan gambar akan tersimpan di perangkat kalian.

4. Cara Mendownload Foto Profil Instagram dengan Menggunakan HD Profile Picture Viewer

  • Langkah pertama, unduh dan pasang terlebih dahulu aplikasi ’HD Profile Picture Viewer’ pada ponsel pintar kalian.
  • Sebelum masuk ke aplikasi tersebut, kalian buka Instagram terlebih dahulu pada browser, kemudian salin URL dan link profil akun Instagram yang foto profilnya ingin kalian download.
  • Kemudian bukalah aplikasi HD Profil Picture Viewer dan tempelkan URL dan link akun Instagram yang sudah kalian salin pada kolom yang telah kalian sediakan. Selain itu, kalian juga dapat langsung mengetik username akun Instagram.
  • Lalu ketuk tombol ’Search’, dan tunggu hingga foto profil yang kalian inginkan ditampilkan dalam ukuran full.
  • Jika sudah muncul, klik ’Save’ dan secara otomatis gambar foto profil akan tersimpan ke galeri ponsel kalian.

5. Cara Mendownload Foto Profil Instagram dengan Menggunakan Profile Photo Downloader for Instagram

Cara yang kelima kalian dapat menggunakan Profile Photo Downloader, berikut caranya!

  • Unduh aplikasi Profile Photo Downloader for Instagram di Gogle Play Store terlebih dahulu ke perangkat kalian, jika kalian belum memilikinya.
  • Jika sudah memiliki aplikasi tersebut, kalian dapat membuka aplikasi tersebut dan mengetik username akun Instagram yang ingin kalian unduh foto profilnya pada kolom pencarian.
  • Jika sudah, kalian tinggal ketuk tombol Download pada bawah foto profil.
  • Jika sudah, klik menu ’Saved’, lalu kalian dapat mengklik foto profil yang sudah didownload.
  • Untuk mengunduh foto profil ke penyimpanan galeri HP, kalian dapat mengetuk tanda tambah pada bagian kiri.

6. Cara Mendownload Foto Profil Instagram Menggunakan Link Browser di PC

Jika kalian malas untu mengunduh foto profil dengan menggunakan aplikasi, kalian dapat mengunduhnya langsung dengan ukuran full dengan menggunakan link browser baik pada perangkat PC dengan mudah. Begini caranya.

  • Buka aplikasi menggunakan browser pada PC dengan mengunjungi laman instagram.com
  • kemudian buka akun kalian.
  • Pada bagian kanan atas terdapat foto profil milik kita.
  • Kemudian pilih ’Open image in new tab’.
  • Jika sudah, klik kanan pada foot dan simpan pada folder penyimpanan.

PENUTUP

Jadi begitulah beberapa cara yang dapat kalian lakukan untuk mengunduh foto profil Instagram dengan mudah. Selain dapat menggunakan beberapa aplikasi seperti yang sudah disebutkan di atas, kalian juga dapat mengunduh foto Profil Instagram dengan menggunakan browser. Dengan beberapa cara di atas kalian dapat mengunduh foto profil Instagramm secara penuh dengan kualitas gambar yang baik. Semoga bermanfaat!


Valentina Ni Gusti Ayu Putri Valencia