Home » Hacking » 7 Cara Memperkuat Keamanan Akun Facebook

7 Cara Memperkuat Keamanan Akun Facebook

by irfanarrasyid5.blogspot.com
by irfanarrasyid5.blogspot.com

Semenjak pertama kali di rilisnya situs jejaring sosial facebook tahun 2004 oleh Mark Zuckerberg. Situs ini terus mengalami peningkatan jumlah pengguna dari hari ke hari hingga saat ini.

Meningkatnya jumlah pengguna berarti semakin meningkat pula potensi masalah keamanan pada sebuah layanan.  Hal itu pula yang membuat facebook menaruh perhatian serius terhadap sistem keamanannya.

Terlebih setelah skandal kebocoran data Cambridge Analytica di tahun 2014. Yang berdampak pada 87 juta pengguna. Hal itu membuat facebook berbenah dan terus melakukan upgrade pada sistem keamanannya.

Salah satu upgrade keamanan sistem yang di lakukan facebook adalah dengan cara menawarkan dan merilis sistem kemanan autentikasi 2 faktor sehingga pengguna facebook memiliki keamanan tambahan.

Sebelum kita bicara lebih jauh tentang sistem keamanan pada facebook. Kami akan menjelaskan tentang facebook.

Apa itu Facebook?
Facebook adalah situs jejaring sosial yang didirikan oleh Mark Zuckerberg pada 4 februari 2004 yang bisa digunakan oleh pengguna untuk saling berkomunikasi baik melalui pesan atau komentar di facebook. Dan memiliki lebih dari satu miliar pengguna hingga kini.

Lalu bagaimana sejarah facebook hingga bisa tercipta dan populer hingga kini?

Sejarah Facebook

  1. Pada 28 oktober 2003 Mark Zuckerberg membuat situs jejaring sosial facemash yang merupakan pendahulu facebook. Situs ini awalnya hanya di gunakan di sekitar lingkungan kampus Harvard University
  2. Pada 4 februari 2004 Mark Zuckerberg merilis situs jejaring sosial The Facebook yang memiliki nama domain TheFacebook.com. Dimana daftar penggunanya merupakan para mahasiswa Harvard University
  3. Pada bulan maret 2004 Facebook mengembangkan jaringannya untuk bisa digunakan universitas lain seperti Stanford University, Columbia University, dan Yale University.
  4. Pada juni 2004 facebook memindahkan kantor pusatnya ke palo alto, California
  5. Pada tahun 2005 TheFacebook.com menghapus kata “The” dan membeli domain facebook.com dengan harga $200000
  6. Pada 26 september 2006 facebook mulia membuka layanan  untuk semua orang yang berumur 13 tahun keatas dengan menggunakan alamat email resmi
  7. Pada 24 Oktober 2007. Perusahaan raksasa dunia Microsoft membeli 1.6% saham facebook sebesar $15 miliar dengan hak menampilkan iklan Microsoft international di facebook
  8. Pada November 2010 menurut sebuah perusahaan bursa saham swasta secondmarket.inc nilai facebook mencapai $41 miliar. Menjadikannya situs web terbesar di dunia setelah google dan amazon
  9. Facebook meluncurkan app center pada maret 2012. Merupakan toko online penjual aplikasi yang berhubungan dengan facebook
  10. Pada tahun 2012 facebook membeli instagram senilai $1 miliar
  11. Pada tahun 2014 facebook membeli whatsapp senilai $19 miliar

Setelah kita mengetahui sedikit tentang sejarah terciptanya facebook. Lalu fitur utama apa saja yang ada di facebook?

Fitur Utama Facebook

  1. Profil. Fitur ini di gunakan untuk menampilkan info biodata dari pengguna
  2. Beranda. Adalah fitur yang menampilkan semua aktifitas pengguna lain baik status terbaru maupun status terpopuler.
  3. Messages. Adalah fitur yang digunakan untuk mengirim pesan ke pengguna lain dengan status private message.
  4. Facebook Story. Merupakan fitur yang digunakan untuk menampilkan sebuah cuplikan cerita pengguna dalam waktu beberapa detik. Baik itu berupa gambar maupun video yang akan terhapus secara otomatis dalam waktu 24 jam.
  5. Add Friend. Merupakan fitur yang digunakan untuk menambahkan teman dengan pengguna lain sehingga kedua pengguna bisa saling berkomunikasi dan saling melihat status terbaru
  6. Notifikasi. Adalah fitur yang akan menampilkan pemberitahuan tentang semua aktifitas yang berkaitan dengan kita di facebook.
  7. Koment, like, dan tanggapan. Adalah fitur yang digunakan untuk menyukai, mengomentari dan memberi tanggapan pada status kita dan pengguna lain di facebook
  8. Setting and Privasi. Adalah fitur yang digunakan untuk melakukan pengaturan pada akun facebook kita seperti pengaturan informasi pribadi, pembayaran, keamanan dll.

Pada kali ini kita akan membahas tentang fitur keamanan facebook. Meskipun pihak facebook terus melakukan upgrade pada sistem keamanannya.  Namun karena kelalaian para pengguna membuat ada saja pengguna yang terkena serangan peretasan oleh para hacker.

Untuk itu disini kami akan menjelaskan 7 Cara Memperkuat Keamanan Akun Facebook dari serangan para hacker dan peretas.

7 Cara Memperkuat Keamanan Akun Facebook

  1. Autentifikasi 2 Faktor. Dengan cara ini kita menggunakan sistem keamanan berlapis pada facebook sehingga tidak mudah diretas oleh para hacker. Caranya adalah :
    • Buka dan login ke akun facebook kita
    • Setelah masuk di halaman beranda scroll (gulir) hingga ke paling bawah halaman
    • Kemudian kita klik menu pengaturan and privasi
    • Lalu pilih menu keamanan dan login
    • Setelah itu scroll ke bawah dan klik Gunakan autentifikasi dua faktor
    • Lalu muncul 2 pilihan : Gunakan aplikasi autentifikasi atau gunakan SMS
    • Setelah di pilih salah satu, contohnya gunakan SMS. Lalu masukan kata sandi facebook kita untuk konfirmasi
    • Setelah itu masukan nomor Hp kita pada kolom nomor
    • Setelah nomor dimasukan klik tombol Konfirmasi
    • Selesai. Kini bila ada orang yang mencoba meretas akun kita atau hal mencurigakan lain. Facebook secara otomatis mengirim pesan ke nomor hp kita sebagai notifikasi peringatan. Dan akun kita akan diamankan facebook melalui kode sms
  2. Tinjau Aplikasi terkait. Setelah facebook mengakuisisi sejumlah aplikasi membuat beberapa aplikasi terkait kini dapat login dengan facebook sebagai contoh aplikasi instagram.  Hal itu membuat kita harus terus memantau aplikasi apa saja yang dirasa login secara mencurigakan bila diretas oleh hacker. Untuk meninjau aplikasi apa saja yang terkait dengan facebook bisa dilakukan dengan cara :
    • Buka menu Pengaturan di facebook
    • Lalu kita pilih Pengaturan aplikasi dan website
    • Disini kita bisa melihat dan menghapus aplikasi yang jarang digunakan maupun yang dirasa berbahaya.
  3. Tinjau Log Aktifitas. Dengan cara ini kita bisa melihat semua aktifitas yang kita lakukan di facebook seperti memberi komentar, like, tanggapan, menerima permintaan pertemanan dan lainnya sehingga bisa menjadi alat pemantau dari aktifitas mencurigakan bila akun facebook kita di retas. Adapun Caranya adalah :
    • Buka dan login ke akun facebook kita
    • Pilih menu Profil
    • Setelah kita berada di kronologi profil klik tombol Log Aktifitas yang ada di sebelah tombol tentang
    • Setelah itu kita pun bisa melihat semua aktifitas kita di facebook dan juga beberapa menu lainnya seperti filter, arsip, sampah.
    • Bila ada aktifitas yang mencurigakan segera klik tombol hapus karena mungkin saja itu ulah para hacker.
  4. Menggunakan Password rumit dan kombinasi. Password yang rumit dan kombinasi tentunya digunakan agar password facebook kita tidak mudah ditebak oleh para hacker. Adapun tipe password yang rumit adalah :
    • Password harus memiliki jumlah lebih dari 8 karakter
    • Password merupakan kombinasi yang terdiri dari angka, huruf besar kecil dan symbol
  5. Mengubah privacy Info profil. Semua info profil di facebook yang sensitif seperti alamat email, nomor HP dan alamat rumah kita ubah privasinya menjadi hanya saya. Sehingga hanya kita yang bisa lihat info profil dan tidak bisa dipakai oleh hacker untuk melakukan peretasan. Adapun caranya adalah :
    • Buka dan login ke facebook kita
    • Klik menu Profil
    • Kemudian pada kronologi profil kita klik tombol tentang
    • Lalu Munculah info pribadi kita di facebook
    • Untuk mengubah privasi klik tombol edit pada info kita. Contoh nama email
    • Setelah itu muncul alamat email yang kita gunakan saat ini. Lalu klik edit
    • Lalu muncul beberapa pilihan privasi dan kita pilih hanya saya
    • Selesai. Kini semua info pribadi facebook kita yang sensitif tidak bisa dilihat oleh orang lain.
  6. Logout semua perangkat. Bila kita selesai menggunakan facebook diharapkan untuk klik tombol logout. Agar tidak ada orang yang lain yang masuk ke akun facebook kita. Selain itu kita juga bisa logout semua perangkat dan browser yang pernah masuk ke akun facebook kita. Caranya adalah :
    • Buka dan login ke facebook kita
    • Setelah di beranda scroll ke paling bawah
    • Pilih Pengaturan and privasi
    • Kemudian kita pilih menu Keamanan dan Login
    • Lalu munculah beberapa nama perangkat, nama browser dan lokasi tempat kita pernah login.
    • Bila kita ingin keluar dari salah satu perangkat. Klik tombol titik tiga vertikal yang ada disamping perangkat. Lalu klik tombol keluar.
    • Namun bila kita ingin keluar facebook dari semua perangkat. Pada menu tempat and login klik tombol lihat lainnya. Lalu gulir ke paling bawah. Kemudian kita klik tombol keluar dari semua sesi
    • Selesai. Kini kita sudah keluar facebook dari semua perangkat dan browser.
  7. Hapus cache dan coockies pada browser. Tindakan ini diperlukan terutama bila kita menggunakan fasilitas publik seperti warnet, wifi cafe. dll. Atau juga bila kita menyimpan password facebook secara otomatis. Hal itu tentunya beresiko diretas oleh orang lain. Cara dibawah ini digunakan untuk menghapus cache pada browser Mozilla firefox yang hampir sama caranya dengan browser lain. Caranya adalah :
    • Buka browser kita (Mozilla)
    • Setelah masuk halaman mozilla klik menu Libraryhistory
    • Kemudian klik menu Clear Recent History
    • Pada menu durasi pilih All Time bila ingin menghapus semua cache yang pernah ada
    • Pilih elemen yang akan di hapus seperti cache, cookies, dan history
    • Kemudian kita klik Clear Now
    • Selesai. Kini semua cache, coockies dan history sudah terhapus dan tidak diketahui oleh orang lain.

Demikianlah 7 cara memperkuat keamanan akun facebook kita dari serangan hacker dan peretas. Dengan melakukan cara di atas tentunya membuat kita menjadi tenang saat menggunakan facebook sehingga facebook kita tetap aman dan tidak disalahgunakan oleh orang lain.

You may also like