Home » Software » 13 Kelebihan dan Kekurangan Macbook, Baca Ini Sebelum Beli!

13 Kelebihan dan Kekurangan Macbook, Baca Ini Sebelum Beli!

by Sekar Wangi
by Sekar Wangi

Salah satu produk andalan Apple adalah Macbook, yaitu jenis laptop yang merajai pasar personal komputer di dunia. produk keluaran Apple ini memiliki dua tipe, yaitu Macbook Pro dan Macbook Air.

Walaupun harga Macbook relatif mahal, Macbook dikenal memiliki kualitas yang sangat baik. Sehingga produk keluarannya selalu ditunggu-tunggu.

Berikut adalah kelebihan dan kekurangan Macbook yang bisa menjadi bahan pertimbangan saat ingin membeli produk laptop keluaran Apple ini.

Kelebihan Macbook

Berikut ini adalah uraian lengkap tentang kelebihan yang ditawarkan oleh Macbook.

1. Dikenal Memiliki Mesin yang Daya Tahannya Kuat

Kelebihan utama dari Macbook adalah laptop yang dikenal memiliki mesin yang data tahannya bisa lama dan kuat.

Saat membeli Macbook, pengguna akan secara otomatis mendapat aplikasi pengolahan kata, yaitu perangkat lunak office yang bisa digunakan untuk kebutuhan sekolah atau bekerja.

Yang menjadi unggulan dari Macbook adalah penggunaan seri lama masih bisa digunakan hingga sekarang, hal tersebut bisa membuktikan bahwa Macbook memiliki mesin yang kuat dan tahan lama.

2. Desain Keren dan Elegan

Faktor utama yang menjadikan Macbook laris di pasaran adalah karena memiliki desain yang keren dan elegan.

Penggunaan Macbook juga bisa meningkatkan rasa percaya diri penggunanya karena dinilai memiliki kualitas dan harga yang tidak semua orang bisa memilikinya, atau dalam arti lain Macbook masih menjadi produk yang eksklusif.

3. Memiliki Sistem Operasi yang Baik

Kelebihan Macbook lainnya adalah memiliki sistem operasi yang lebih baik jika dibandingkan dengan laptop windows lainnya.

Sistem operasi berupa Mac Os X dan iLife, dikenal sebagai sistem operasi yang kuat dan menawarkan banyak fitur menarik yang bermanfaat bagi para pengguna.

Sistem tersebut bisa memungkinkan pengguna lebih mudah membuat konten dengan iPhoto serta iMovie.

4. User Friendly

Salah satu kelebihan Macbook dibandingkan dengan laptop lainnya adalah user friendly, sistem operasi produk keluaran Apple yang dinamakan Mac Os ini dijamin bisa dioperasikan dengan baik.

Pengguna akan diberikan pengalaman pemakaian yang mudah dan mendapatkan manfaat yang jauh lebih banyak daripada laptop yang lainnya.

5. Memiliki Hardware Berkualitas Baik

Para pengguna Macbook pasti bisa membedakan kenyamanan penggunaan Macbook jika dibandingkan dengan laptop lainnya.

Hal tersebut dipengaruhi oleh faktor penggunaan hardware yang memiliki kualitas tinggi. Misalnya kualitas keyboard dan trackpad yang lebih mudah dan berkualitas baik.

Keunggulan lainnya bisa dilihat dari segi suara atau sound yang ditawarkan oleh Macbook yang kualitasnya lebih unggul daripada laptop lainnya.

6. Bisa Menginstal Windows

Macbook juga memiliki keunggulan bisa menginstal sistem operasi windows, para pengguna bisa menginstal windows dan menjalankan suatu sistem.

Sistem yang dikenal dengan bootcamp ini bis memungkinkan penggunaan sistem operasi lain secara virtual atau paralel sekalipun.

7. Menawarkan Display Layar yang Baik dan jernih

Banyak sekali desain grafis yang mengandalkan Macbook sebagai media kerjanya, hal ini karena spesifikasi Macbook memang sangat cocok digunakan oleh para desain grafis.

Macbook memiliki kualitas layar yang sangat mumpuni untuk pekerja dibidang detail atau gambar, selain itu Macbook juga dilengkapi dengan retina display yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan pencahayaan pengguna agar mata tidak terasa perih saat berada cukup lama di depan Macbook.

8. Tipis dan Ringan Dibawa

Keuggulan lain yang paling terlihat dari spesifikasi Macbook adalah memiliki desain yang tipis dan ringan dibawa, kelebihan ini menjadi nilai plus bagi para pengguna yang kesibukannya setiap harinya harus berpindah-pindah tempat untuk bekerja.

Desain Macbook yang tipis dan ringan dibawa sangat cocok untuk para pekerja yang mobilitasnya terbilang cukup tinggi, tidak heran jika mereka sangat menyukai Macbook.

Kekurangan Macbook

1. Harga Produk dan Perbaikannya yang Relatif Mahal

Seperti yang diketahui banyak orang, bahwa produk-produk Apple memiliki harga yang cukup tinggi jika dibandingkan dengan produk-produk sejenis.

Begitupula pada harga yang ditawarkan oleh Macbook. Selain itu jika terjadi kerusakan, biaya untuk perbaikannya juga dibilang cukup tinggi.

Sebagai gambaran, jika keyboard Mac rusak maka biaya untuk perbaikannya bisa mencapai jutaan rupiah.

2. Cenderung Cepat Panas

Salah satu kekurangan dari Macbook adalah saat dipakai dalam jangka waktu yang relatif lama, Macbook cenderung cepat panas.

Saat menjalani multipel aktivitas seperti edit foto, streaming, atau mengedit video secara bersamaan maka penggunaan Macbook akan sedikit tersendat.

3. Tidak Cocok Digunakan oleh Para Gamers

Macbook tidak memiliki banyak dukungan software game, sehingga tidak cocok digunakan oleh para pecinta game.

Software game yang bisa dijalankan di sistem operasi windows tidak semuanya akan bisa dijalankan di Mac Os. Hal ii dikarenakan sistem operasi Macbook yang dibilang cukup eksklusif.

4. Mahalnya Harga Aksesoris Pendukung

Selain biaya perbaikan yang cukup tinggi, harga aksesoris pendukung Macbook juga tidak kalah tinggi harganya.

Harga kabel data dan aksesoris lainnya bisa sangat menguras kantong para pengguna, sehingga saat memutuskan membeli Macbook juga harus dipersiapkan biaya tambahan yang tidak murah.

5. Service Center yang Masih Jarang

Salah satu kekurangan dari macbook adalah susahnya untuk mencari service center ketika terjadi masalah pada Macbook.

Service center dari Macbook masih sangat jarang dan belum tersedia di seluruh daerah di Indonesia, keberadaannya hanya tersebar di kota-kota besar saja.

Penjelasan di atas adalah beberapa kelebihan dan kekurangan Macbook yang bisa menjadi bahan pertimbangan untuk para pengguna, semoga informasi tersebut bisa bermanfaat.

You may also like