Home » Javascript » Cara Menggunakan Metode Array pada Javascript

Cara Menggunakan Metode Array pada Javascript

by azisulyagifari
by azisulyagifari

Array mempunyai banyak sekali metode yang dapat digunakan untuk memanipulasi element didalamnya, berikut adalah beberapa metode yang dapat digunakan :

  1. Pop() dan Push()
    Push() dan Pop() metode yang digunakan untuk menambahkan dan menghapus data pada array. Pemrosesan yang digunakan sama seperti konsep stack yaitu “First in last out
//METODE PUSH
var nama = ["Maudy", "Yuki", "Fauzan"];
nama.push("Akmal")
console.log(nama)
// hasil [ 'Maudy', 'Yuki', 'Fauzan', 'Akmal' ]
 
//METODE POP
var buah = ["Mangga", "Apel", "Jeruk"]
buah.pop()
console.log(buah)
// hasil [ 'Mangga', 'Apel' ]

2. concat()
Metode yang digunakan untuk membuat array baru dengan menggabungkan beberapa array
sintak dasar concat()
array.concat(array1, array2, …)

var nama = ["Maudy", "Yuki", "Fauzan"];
var buah = ["Mangga", "Apel", "Jeruk"];
var hasilConcat = nama.concat(buah)
console.log(hasilConcat)
//Hasil [ 'Maudy', 'Yuki', 'Fauzan', 'Mangga', 'Apel', 'Jeruk' ]

3. join()
Join metode yang digunakan untuk menggabungkan array menjadi sebuah string dengan dipisahankan karakter bedasarkan yang kita set.

var nama = ["Maudy", "Yuki", "Fauzan"];
var hasilJoin = nama.join(";")
console.log(hasilJoin)
// hasil Maudy;Yuki;Fauzan


4. sort() dan reverse()
Sort() metode yang digunakan untuk mengurutkan element dalam array sedangkan reverse() adalah metode kebalikan dari metode sort().

//METODE SORT
var angka1  = [23, 15, 78, 34]
var hasilSort = angka1.sort()
console.log(hasilSort)
//hasil [ 15, 23, 34, 78 ]


//METODE REVERSE()
var angka2  = [23, 15, 78, 34]
var hasilReverse = angka2.reverse()
console.log(hasilReverse)
//hasil [ 78, 34, 23, 15]

5. find()
Metode yang digunakan untuk mencari data pada array

var user = [
    {id:1, nama:"Maudy"},
    {id:2, nama:"Ayu"},
    {id:3, nama:"Dewi"}
}
var cariById = user.find(item => item.id == 1
console.log(cariById)
// hasil { id: 1, nama: 'Maudy' }

6. forEach()
Metode yang digunakan untuk melakukan perulangan atau dapat mengakses semua element dalam array

var user = [
    {id:1, umur:12, nama:"Maudy"},
    {id:2, umur:21, nama:"Ayu"},
    {id:3, umur:8, nama:"Dewi"}
]
user.forEach(element => {
      console.log(element)
});
// hasil 
// { id: 1, umur: 12, nama: 'Maudy' }
// { id: 3, umur: 8, nama: 'Dewi' }

7. map()
Metode yang digunakan untuk merubah semua elemen di dalam suatu array menjadi element dengan nilai yang baru.

var PT = [
    {id:1, berdiri:2020, karyawan:30, nama:"PTA"},
    {id:2, berdiri:1978, karyawan:1000, nama:"PTB"},
    {id:3, berdiri:2000, karyawan:600, nama:"PTC"},
    {id:4, berdiri:1998, karyawan:850, nama:"PTD"},
];
var hasilMap = PT.map(element => element.berdiri <= 2000 && element.karyawan < 1000)
console.log(hasilMap)
//hasil [false, false, true, true]

You may also like