Home » Tutorial » 8 Cara Mengatasi Video Tidak Ada Suara Paling Mudah

8 Cara Mengatasi Video Tidak Ada Suara Paling Mudah

by Atin Rahmawati
by Atin Rahmawati

Terdapat beberapa hal yang menjadi penyebab perangkat menjadi tidak ada suara saat memutar video. Penyebab yang paling sering terjadi karena bugs yang ada pada aplikasi dan sistem, maka dari itu cobalah untuk memperbarui kedua hal tersebut.

Penyebab video tidak ada suara bisa jadi disebabkan perangkat dalam mode diam atau dering, cobalah untuk periksa kembali mode suara yang sedang aktif. Dalam beberapa kasus audio tidak berbunyi karena masih terhubung ke speaker bluetooth padahal speaker tersebut sudah dimatikan.

Jika sudah mengetahui penyebab video tidak ada suara, maka selanjutnya hal yang perlu diketahui adalah cara mengatasi permasalahan tersebut. Berikut delapan cara mengatasi video tidak ada suara.

1. Periksa Kembali Volume Perangkat 

Tips pertama untuk memperbaiki video tidak ada suara dengan cara memeriksa kembali pengaturan volume perangkat yang digunakan. Hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa pengaturan speaker dalam keadaan diam.

Pengguna dapat mengikuti langkah-langkah berikut ini untuk memperbaiki suara pada perangkat Android.

  • Pertama, pengguna dapat membuka menu “Setelan” atau “Pengaturan” pada smartphone Android yang bermasalah..
  • Kedua, lakukan scroll atau gulir ke bawah, kemudian pilih “Suara & Getaran”.
  • Ketiga, pengguna pilih “Hening” atau “Jangan Ganggu”.
  • Lalu, pastikan pengguna memilih “Reguler” atau “Dering” dengan suara yang bekerja secara normal.
  • Setelah itu, pengguna dapat keluar dari menu pengaturan dan mencoba memutar video kembali.

2. Melalui Aplikasi SoundAbout

Tips kedua untuk memperbaiki video tidak ada suara dengan cara mengunduh aplikasi tambahan yang bernama “SoundAbout”. Aplikasi ini direkomendasikan bagi pengguna yang sedang mengalami permasalahan audio dalam perangkat.

Aplikasi SoundAbout yang digunakan untuk mengatur pemakaian suara maupun speaker pada perangkat Android. Melalui aplikasi ini pula pengguna dapat mengubah sumber keluaran suara untuk memutar suara secara spesifik.

Apabila pengguna tertarik memperbaiki video tidak ada suara melalui aplikasi SoundAbout ini maka dapat mengikuti langkah-langkah di bawah ini.

  • Pertama, jika pengguna belum memiliki aplikasi SoundAbout dapat diunduh terlebih dahulu pada Google Play Store dan dapatkan secara gratis.
  • Kedua, pasang dan install aplikasi tersebut, kemudian tunggulah hingga proses instalasi selesai sempurna.
  • Ketiga, setelah selesai instalasi maka pengguna dapat membuka aplikasi tersebut.
  • Lalu, pengguna dapat mengaktifkan SoundAbout dengan memilih Sound About Service.
  • Kemudian, pengguna pilih “ON with Status”.
  • Selanjutnya, pengguna dapat mengatur keluaran audio pada bagian yang diinginkan. Misalnya pada bagian media dapat pilih “Speaker” dan pada bagian Phone call dapat pilih “Speaker”.
  • Setelah itu, pengguna dapat menguji keberhasilan setelah yang telah dilakukan tersebut.

3. Melalui Aplikasi Speaker Tester

Tips yang ketiga ini hampir sama dengan tips sebelumnya yakni dengan menggunakan aplikasi tambahan, namun pada kali ini aplikasi yang dapat membantu memperbaiki video tidak ada suara bernama “Speaker Tester”.

Aplikasi Speaker Tester dapat membantu menganalisis dan menguji speaker pada frekuensi tertentu untuk mengetahui kendala atau permasalahan yang terjadi pada speaker. Hal yang menarik dari aplikasi ini adalah dapat membantu membersihkan cache penyimpanan suara pada perangkat Android.

Apabila pengguna tertarik menggunakan aplikasi Speaker Tester untuk memperbaiki masalah video tidak ada suara, maka dapat mengikuti langkah-langkah dibawah ini.

  • Pertama, pastikan pengguna memiliki aplikasi Speaker Tester. Jika belum dapat mengunduh melalui Google Play Store secara gratis.
  • Kedua, setelah selesai memasang dan install aplikasi, maka selanjutnya pengguna dapat membuka aplikasi tersebut.
  • Ketiga, cobalah untuk melakukan pengujian dengan memilih “Uji”.
  • Lalu, tes dengan mengetuk “Uji”
  • Setelah itu, tunggulah dan dengarkan hingga proses pengujian selesai dengan sempurna.
  • Aplikasi ini mampu membersihkan penyimpanan audio dengan cara kembali pada halaman utama lalu dapat memilih “Bersihkan”.
  • Selanjutnya, tunggu beberapa saat hingga proses pembersihan selesai.

4. Bersihkan Cache dalam Perangkat

Tips mengatasi video tidak ada suara berikutnya adalah dengan membersihkan semua cache yang menumpuk dalam perangkat. Cache yang menumpuk dapat menjadi salah satu penyebab suara tidak muncul yang menandakan bahwa sistem tidak berjalan secara optimal.

  • Pertama, pengguna dapat membuka menu “Setelan” atau “Pengaturan” melalui perangkat yang bermasalah.
  • Kedua, pengguna pilih “Kelola Aplikasi”.
  • Ketiga, silahkan pengguna cari dan pilih aplikasi yang hendak untuk dihapus.
  • Lalu, pilihlah “Hapus Data”. kemudian klik “Bersihkan Cache”.
  • Selanjutnya, pengguna klik “OK” sebagai konfirmasi untuk membersihkan cache.

5. Menghapus Aplikasi yang Bermasalah

Tips mengatasi masalah video tidak ada suara selanjutnya adalah dengan menghapus aplikasi yang menimbulkan masalah. Periksa kembali aplikasi yang telah terunduh beberapa waktu terakhir seperti aplikasi game yang menyebabkan masalah speaker rusak di perangkat pengguna.

Apabila pengguna menyadari bahwa aplikasi yang telah terunduh tersebut menjadi penyebab speaker perangkat menjadi bermasalah maka pengguna dapat menghapus aplikasi tersebut. Cara ini dilakukan agar perangkat tidak menyimpan malware yang mempengaruhi dan merusak perangkat tanpa disadari.

Berikut langkah-langkah yang dapat pengguna ikuti dengan baik agar masalah video tidak ada suara dapat terselesaikan.  

  • Pertama, pengguna dapat membuka menu “Setelan” atau “Pengaturan” melalui perangkat yang sedang bermasalah.
  • Kedua, pengguna pilih “Kelola Aplikasi”.
  • Ketiga, carilah dan pilih aplikasi yang hendak untuk dihapus.
  • Lalu, pengguna pilih “Uninstall”
  • Kemudian klik “OK” untuk konfirmasi menghapus aplikasi.
  • Langkah terakhir, untuk menghindari permasalahan lain sebaiknya pengguna tidak melakukan install aplikasi dari sumber yang tidak terpercaya.

6. Pemutaran Video pada Media yang Berbeda

Tips mengatasi masalah video tidak ada suara berikut ini dapat dilakukan dengan mudah. Kekeliruan yang paling sering terjadi adalah kurang memperhatikan format file video. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, pengguna dapat melakukan pemutaran pada aplikasi yang berbeda.

Apabila terdapat file video yang tidak bersuara dan tidak dapat diputar menggunakan media default sistem, salah satunya seperti WMP, maka pengguna dapat mencoba untuk memutar pada media lain seperti RealPlayer, KMPlayer, 5KPlayer, VLC, QuickTime, dan lain sebagainya.

Sebagian aplikasi memiliki format khusus agar video dapat diputar, salah satunya seperti aplikasi QuickTime yang hanya mendukung format video MP4. Pengguna dapat melakukan konversi apabila memiliki file video berformat berbeda.

7. Melakukan Reset Perangkat

Apabila pengguna sudah mencoba cara-cara sebelumnya namun ternyata tidak dapat berhasil memperbaiki video tidak ada suara maka pengguna dapat mencoba alternatif yang satu ini. 

Pengguna dapat melakukan reset perangkat apabila cara-cara sebelumnya telah dicoba terlebih dahulu. Hal ini disebabkan karena melakukan reset perangkat dapat mengembalikan pengaturan secara default.

Hal yang perlu dilakukan sebelum melakukan reset perangkat adalah membackup seluruh file dan data-data penting agar tidak hilang. Pengguna dapat membackup data melalui penyimpanan awan.

Langsung saja, berikut langkah-langkah yang dapat diikuti.

  • Pertama, pengguna dapat membuka menu “Setelan” atau “Pengaturan” pada smartphone Android.
  • Kedua, pengguna pilih “Setelan Tambahan”, kemudian pilih “Cadangkan dan Setel Ulang”
  • Ketiga, pengguna pilih “Kembali ke Setelan Pabrik”, kemudian pilih “Setel Ulang Telepon”
  • Selanjutnya pengguna dapat konfirmasi pola kunci. Jika menggunakan sandi, maka pengguna dapat memasuKkan kata sandi smartphone.
  • Langkah terakhir, tunggulah hingga proses reset berhasil dilakukan.

8. Servis Speaker Perangkat

Apabila semua cara-cara yang sudah dijelaskan di atas ternyata belum berhasil untuk mengatasi video tidak ada suara maka kemungkinan penyebab terbesar adalah adanya indikasi kerusakan dalam komponen speaker perangkat.

Speaker yang rusak dapat disebabkan karena beberapa hal seperti kemasukan air, terjatuh, perangkat terlalu panas, dan lain sebagainya. Bagi pengguna yang mengalami kerusakan seperti yang telah disebutkan maka tidak perlu panik.

Solusi terakhir dari penyelesaian permasalahan tersebut adalah dengan membawa perangkat ke tempat service terpercaya. Guna mendapatkan penanganan dari para ahli teknisi maka pengguna dapat memberikan informasi terkait keluhan error dan bertanya penyebab hal tersebut muncul.

Penutup

Itulah beberapa cara untuk mengatasi masalah video tidak ada suara. Perlu dipahami bahwa setiap perangkat memiliki tampilan sistem maupun aplikasi yang berbeda sehingga pengguna harus dapat menyesuaikan dengan perangkat yang digunakan.

You may also like