Home » Hardware » Apa Perbedaan SSD SATA dan NVME?

Apa Perbedaan SSD SATA dan NVME?

by Sekar Wangi
by Sekar Wangi

Dari banyaknya hard drive, SSD SATA masuk dalam kategori yang sempat diunggulkan dan populer karena memiliki spesifikasi yang cukup baik. Namun, saat ini SSD SATA mulai tergeser kepopulerannya karena kehadiran SSD NVME yang dianggap lebih unggul dalam hal kecepatan dan kecanggihannya.

Lalu, apakah SSD NVME memang lebih baik daripada SSD SATA? Simak ulasan di bawah untuk mengetahui perbedaan dari kedua hard drive unggulan ini!

Apa itu SSD SATA

SSD SATA
SSD SATA

SSD SATA adalah generasi terbaru dari ATA yang sering digunakan oleh para pengguna komputer di tahun 90-an. Pada era tersebut banyak komputer didukung dan dipenuhi oleh kabel besar berwarna abu-abu yang sering menjadi penghalang aliran udara dalam case.

Kabel-kabel yang mendukung kinerja ATA sering dianggap oleh para pengguna sangat menjengkelkan dan mengganggu pekerjaan yang berhubungan langsung dengan komputer.

Sebelum berevolusi menjadi SATA, kabel ATA pada masa itu juga bekerja sangat lambat dan dikenal kecepatannya seperti siput karena saking leletnya.

Baru pada awal tahun 2000-an, lahirlah generasi terbaru yang dinamakan SATA untuk memperbaiki kualitas pelayanan sebelumnya.

SATA dikenal memiliki kecepatan yang lebih cepat dan tangguh jika dibandingkan dengan ATA, kabel yang mendukung cara kerja SATA juga tidak menimbulkan banyak masalah bagi para pengguna komputer karena terbilang cukup sederhana jika dibandingkan dengan kabel-kabel ATA.

Setelah kemunculannya, pada tahun-tahun setelahnya SATA berkembang pesan dan memiliki kecepatan yang juga semakin bertambah. Jadi apabila saat ini ada yang menggunakan SATA, artinya itu adalah SATA generasi terbaru yang memiliki tingkat kecepatan yang sudah bertambah berkali-kali lipat jika dibandingkan dengan generasi awal.

Apa itu SSD NVME

SSD NVME adalah kepanjangan dari Non-Volatile Memory Express. Jadi NVME merupakan sebuah generasi terbaru dari SSD yang bisa menghubungkan hard drive melalui Port PCIe. SSD ini bisa diandalkan sebagai alat untuk membangun kecepatan dengan data yang maksimum.

SSD NVME mempunyai jenis memori yang tidak jauh berbeda dengan RAM, tetapi bedanya saat komputer atau laptop dimatikan oleh para pengguna, data didalamnya tidak akan serta merta terhapus.

Oleh karena itu, SSD NVME bisa mendukung kecepatan yang ditawarkan oleh PCIe. Hal tersebut sangat berpengaruh pada performanya yang dapat meneruskan data lebih cepat beberapa kali lipat dari SSD jenis lain.

Oleh karena itu tidak bisa disangkal bahwa SSD NVME menjadi lebih populer dan banyak disukai para pengguna komputer saat ini. 

Perbedaan SSD SATA dan SSD NVME

Jika dijabarkan perbedaan dari SSD SATA dan SSD NVME, tingkat kecepatan keduanya merupakan hal utama yang membuat keduanya berbeda. SSD NVME mempunyai tingkat kecepatan yang tergolong cukup tinggi, namun walaupun begitu hal ini tidak menjadikan SSD SATA tidak bisa dibandingkan memiliki kecepatan yang kurang tinggi juga.

Jika dilihat dari data masa lalu, SSD SATA merupakan SSD yang memiliki tingkat kecepatan yang cukup tinggi pada masanya, namun seiring dengan perjalanan waktu dan hadirnya SSD NVME, SSD SATA menjadi tampak lebih lambat dan tingkat kepopulerannya mulai tergantikan.

Bisa dibilang jika SSD NVME memiliki tingkat kecepatan lebih cepat lima kali kali lipat jika dibandingkan dengan SSD SATA. Artinya, apabila dibandingkan dengan HDD, SSD NVME tingkat kecepatannya bisa sampai 25 kali lipat lebih cepat.

Tentu saja hal ini akan membantu para pengguna untuk meningkatkan pekerjaannya agar lebih cepat dibandingkan menggunakan SSD lain. Hal ini sudah dibuktikan dengan adanya proses uji coba kecepatan pata SSD NVME.

SSD NVME juga memiliki keunggulan bisa digunakan untuk memproses lebih banyak perintah jika dibandingkan dengan SSD lainnya SATA dan HDD.

Jika dilihat dari kemampuan rata-rata, SSD SATA hanya bisa menampung 32 perintah dalam satu antrian, sedangkan SSD NVME bisa menampung dan memproses 64 ribu perintah dalam satu antrian, maka jika dibandingkan keduanya memiliki daya tampung yang jauh berbeda. Dan tentu saja SSD NVME lebih unggul dari SATA.

Selain unggul dalam hal daya tampung dalam pemrosesan data, SSD NVME juga memiliki kemampuan mengelola antrian tersebut dalam satu manajemen yang baik. Akan ada urutan yang tersusun dengan baik dan berjalan sesuai dengan antriannya.

Keunggulan lainnya adalah fitur canggih yang dapat memprioritaskan perintah mana yang seharusnya dijalankan prosesnya terlebih dahulu, jadi akan ada skala prioritas dalam hal menjalankan perintah.

SSD NVME juga banyak digunakan karena kemampuannya yang bisa menerima beberapa perintah lebih dari satu inti prosesor.

Perbandingan Keunggulan SSD SATA dan SSD NVME

Walaupun SSD SATA tampak tidak memiliki hal yang diunggulkan jika dibandingkan dengan kemampuan SSD NVME dalam hal kecepatan maupun daya tampung antrian, tetapi tidak membuat SSD SATA kehilangan kemampuan terbaiknya dalam beberapa hal.

SSD SATA tetap memiliki keunggulan sendiri, dan tidak serta merta ditinggalkan oleh para pengguna karena memiliki daya tarik dan keunggulannya tersendiri.

Dan berikut ini adalah tabel yang menjelaskan tentang perbandingan keunggulan antara SSD SATA dan SSD NVME.

Keunggulan SSD SATAKeunggulan SSD NVME
Harga dari SSD SATA relatif lebih terjangkau, para pengguna bisa mendapatkan SSD SATA hanya dengan mengeluarkan uang mulai dari Rp 130.000 saja.
Dengan harga tersebut, pengguna sudah bisa mendapatkan SSD SATA dengan kapasitas 120 GB (Harga tersebut sesuai dengan dengan harga pasaran di Bulan Mei Tahun 2023)
Harga dari SSD NVME masuk dalam kategori yang cukup lumayan, atau bisa dibilang cukup mahal.
Butuh budget sekitar Rp 400.000 untuk mendapatkan SSD NVME dengan kapasitas penyimpanan 120 GB, (Harga tersebut merupakan harga yang ditawarkan di pasaran pada Bulan Mei Tahun 2023).
SSD SATA dikenal memiliki performa yang sangat baik, bahkan SSD ini tidak akan menghasilkan panas saat sedang bekerja, sehingga sangat cocok bagi para pengguna yang memakai komputer dalam jangka waktu yang relatif lama.Dalam hal kecepatan SSD NVME memiliki tingkat kecepatan yang sangat tinggi.
Jika diukur, kecepatan SSD NVME mencapai 3500 MB dalam setiap detiknya (3500MB/s). Dan dilengkapi dengan konektor M.2 PCIe x4.
SSD SATA memiliki ukuran yang ramping dan sejajar dengan motherboard. Oleh karena itu, SSD SATA tidak terlalu memakan tempat yang besar. Belum lagi SSD ini juga tidak membutuhkan kabel sama sekali sehingga sangat simpel dan aman.Ukuran SSD NVME juga terbilang cukup ramping dan sejajar dengan motherboard. SSD ini banyak disukai karena sangat efisien dalam hal penempatannya.
Tabel Perbandingan Keunggulan SSD SATA dan SSD NVME

Perbandingan Kekurangan SSD SATA dan SSD NVME

Setelah mengetahui perbandingan dari keunggulan SSD SATA dan SSD NVME, dalam hal harga, performa saat bekerja, serta ukurannya yang efisien.

Maka untuk mengetahui mana yang lebih sesuai digunakan berdasarkan kebutuhan, para pengguna juga harus mengetahui perbandingan kekurangan SSD SATA dan SSD NVME.

Simak perbandingan kekurangan SSD SATA dan SSD NVME, dalam tabel berikut ini!

Kekurangan SSD SATAKekurangan SSD NVME
Dalam hal kecepatan, SSD SATA tidak bisa lebih cepat jika dibandingkan dengan SSD NVME yang memiliki dukungan PCIe. Oleh karena itu, SSD SATA sering kalah pamor di kalangan para pengguna karena kecepatannya yang sudah ketinggalan zaman.Saat digunakan, SSD NVME akan lebih cepat panas jika dibandingkan dengan SSD SATA.
Keadaan tersebut dipengaruhi oleh data kerja dan kecepatan NVME yang bisa memproses performa yang lebih tinggi.
Dalam hal tampilan, SSD SATA tampak menggunakan PCB berwarna hijau yang terlihat kurang menarik dan kuno.Saat sedang bekerja, SSD NVME akan lebih cepat panas, dan untuk mengatasi suhu panas tersebut, biasanya butuh pendingin casing dan motherboard yang optimal agar suhu panasnya tidak mempengaruhi kerusakan pada komputer atau laptop para pengguna.
Pendingin tersebut biasanya berupa kipas tambahan atau heatsink.
Nilai efisiensi SSD SATA berkurang karena pada saat menggunakan SSD M.2 SATA akan menyisakan satu slot SATA motherboard yang non aktif.SSD NVME membutuhkan motherboard khusus yang bisa mendukung konektor M.2 dengan PCIe x4 atau minimal x2. Hal ini untuk mendukung kecanggihan SSD NVME yang bisa menghubungkan hard drive melalui port PCIe.
Tabel Perbandingan Kekurangan SSD SATA dan SSD NVME

Setelah mengetahui apa saja perbandingan dari adanya kekurangan dan kelebihan yang dimiliki oleh SSD SATA dan SSD NVME, pada dasarnya kedua SSD yang dijelaskan di atas memiliki pangsa pasarnya tersendiri karena dalam hal kegunaan memiliki fungsi yang sama.

Bedanya, mungkin setiap orang atau pengguna komputer memiliki kebutuhan yang berbeda-beda. Misalnya satu orang membutuhkan SSD yang kemampuannya cepat agar proses kerja sehari-harinya lancar dan tidak terhambat karen performa SSD yang lambat, maka disarankan untuk menggunakan SSD NVME.

Namun, bagi para pengguna yang tidak membutuhkan performa yang harus cepat, dan hanya digunakan sekadarnya saja, maka SSD SATA adalah pilihan yang tepat, karena selain harganya yang lebih murah, dengan menggunakan SSD SATA komputer juga akan lebih terlindungi karena tidak cepat panas.

Jadi, jika ditarik kesimpulan. Perbedaaan yang paling menonjol dari SSD SATA dan SSD NVME adalah pada tingkat kecepatan performanya, kemampuan memproses perintah dalam sebuah antrian saat program komputer sedang bekerja, dan kecanggihan yang ditawarkan.

Tetapi, meskipun begitu seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa SSD SATA dan SSD NVME sama-sama memiliki keunggulan dan kelemahannya sendiri-sendiri. Oleh karena itu para pengguna-lah yang bisa memutuskan SSD mana yang paling cocok dan sesuai digunakan sesuai dengan kebutuhan.

Demikian penjelasan lengkap mengenai perbedaan SSD SATA dan SSD NVME, mulai dari uraian mengenai apa itu SSD SATA, apa itu SSD NVME, perbedaan SSD SATA dan SSD NVME, perbandingan keunggulan dari SSD SATA dan SSD NVME, hingga perbandingan kekurangan dari SSD SATA dan SSD NVME.

Semoga semua penjelasan yang diuraikan di atas bisa dijadikan referensi bagi para pengguna untuk memakai SSD SATA atau SSD NVME yang paling cocok dan sesuai dengan kebutuhan. Karena sesuai yang telah dijelaskan sebelumnya, keduanya sama-sama memiliki keunggulan dan kelemahan masing-masing.

You may also like