Home » Software » 10 Aplikasi Benchmark Terbaik

10 Aplikasi Benchmark Terbaik

by Yolanda Natanael
by Yolanda Natanael

Aplikasi benchmark merupakan sebuah aplikasi untuk mengutur skor tolak ukur terbaru dari komputer anda. Aplikasi ini sangat berguna saat anda ingin membeli sebuah komputer. Skor benchmark yang diperoleh sebuah komputer dari aplikasi dapat membulatkan tekad anda untuk memilih komputer yang tepat.

Ada banyak sekali aplikasi benchmark komputer yang dapat anda coba. Berikut adalah beberapa aplikasi benchmark terbaik dan memiliki banyak pengguna.

1. CPU-Z

CPU-Z
CPU-Z

CPU-Z merupakan sebuah aplikasi yang didirikan oleh sekumpulan ahli perangkat lunak di Prancis pada tahun 2007. Pengembang CPU-Z, CPU ID, mengklaim aplikasi ini sebagai aplikasi terpopuler dan diunduh 1,5 juta kali setiap bulannya.

Fungsi utama dari CPU-Z yang sebenarnya adalah untuk mengendalikan komponen perangkat keras yang tertancap pada komputer, termasuk CPU, motherboard, RAM, dan kartu grafis. CPU-Z dapat menjelaskan setiap merek, jenis, kecepatan, dan detail lainnya dari perangkat keras yang terhubung dengan komputer.

Walaupun demikian, CPU-Z memiliki fitur bench untuk melakukan pemeringkatan. Prosesor dalam skenario singlethread ataupun multithread dapat dilakukan pada fitur ini sehingga mendapatkan hasil yang bisa dibandingkan dengan prosesor referensi lainnya.

2. Speccy

Speccy
Speccy

Speccy merupakan sebuah aplikasi yang dikembangkan oleh Piriform Ltd. Pengembang yang berasal dari London, Inggris tersebut juga merupakan pengembang yang sama dengan aplikasi CCleaner. Tampilan setiap aplikasi buatan Piriform cukup sederhana dan mudah digunakan oleh pengguna-pengguna baru.

Fungsi Speccy hampir sama dengan CPU-Z, yaitu untuk menampilkan semua perangkat keras yang terhubung dengan komputer. Namun, Speccy tidak memiliki fitur untuk membandingkan suatu komponen dengan komponen lainnya. Speccy hanya dapat memantau kondisi beberapa komponen saja.

Beberapa contoh kemampan Speccy adalah untuk mengetahui temperatur CPU, memeriksa status kesehatan hardisk atau SSD, dan mempresentasekan ruang RAM yang terpakai. Data-data ini akan disajikan secara real time dan dapat disimpan dalam bentuk XML atau notepad.

3. HWMonitor

HWMonitor
HWMonitor

HWMonitor merupakan sebuah aplikasi yang dibuat oleh pengembang yang sama dengan CPU-Z, yaitu CPU ID. Aplikasi ini secara khusus dipergunakan untuk menampilkan tegangan, konsumsi daya, dan temperatur dari setiap perangkat keras yang terhubung dengan komputer.

Beberapa komponen yang dapat terpantau aplikasi ini adalah hardisk atau SSD, kartu grafis, adaptor, prosesor, hingga baterai. Frekuensi dan presentase kinerna setiap komponen juga ikut terpantau secara real time melalui aplikasi ini. Hasilnya, data-data dapat ditampilkan dan disimpan dalam bentuk notepad.

4. GeekBench

GeekBench
GeekBench

Geekbench banyak digunakan oleh pengguna android untuk mengetahui kemampuan maksimal singlecote dan multicore dari chipset yang digunakan. Skor single core dapat merepresentasikan kemampuan perangkat untuk membuka aplikasi, sedangkan skor multicore berhubungan dengan kemampuan multitasking.

Selain itu, aplikasi Geekbench juga dapat menguji kemampuan CPU dan GPU pada berbagai skenario, termasuk rendering HTML5, enkripsi, ray tracing, dan sebagainya. Kemampuan RAM saat melakukan pekerjaan yang berat juga dapat dilihat melalui aplikasi ini. Namun, aplikasi Geekbench adalah aplikasi berbayar.

5. 3DMark

3DMark
3DMark

Pengembang Futuremark, sebuah perusahaan Finlandia, membuat aplikasi 3DMark untuk menguji kemampuan GPU. Aplikasi ini dapat memantau clock speed, temperatur, frame rate, dan lainnya dari GPU komputer. Data yang ditampilkan dapat anda simpan dan dibandingkan dengan skor pengujian lainnya melalui aplikasi lain secara online.

6. Cinebench

Cinebench
Cinebench

Cinebench merupakan sebuah aplikasi buatan Maxon yang sering digunakan untuk melakukan evaluasi terhadap kemampuan CPU. Aplikasi ini dapat memberikan beragam skenario rendering, baik secara single thread ataupun multri thread, untuk mengetahui kemampuan CPU. Setelah pengujian selesai, skor benchmark dan peringkatnya akan keluar.

Aplikasi Cinebench dapat anda untuk pada sistem operasi Windows ataupun MacOS. Kabar baiknya lagi, Cinebench dapat diunduh secara gratis.

7. Crystal Disk Mark

Crystal Disk Mark
Crystal Disk Mark

Crystal Disk Mark adalah sebuah aplikasi untuk mengetahui kecepatan hardisk atau SSD. Aplikasi ini muncul akibat para pengguna komputer mulai menyadari bahwa hardiskatau SSD juga dapat menentukan waktu memuat suatu file saat akan membuka aplikasi di komputer. Dalam kata lain, proses booting dan copy-paste file dipengaruhi oleh kecepatan hardisk atau SSD.

Melalui aplikasi ini, anda dapat mengetahui kecepatan baca dan tulis sekuensial. Skor akan ditulis dalam satuan Mb/detik dan muncul dalam waktu beberapa menit setelah hardisk atau SSD melewati pengujian.

Ada tiga edisi Crystal Disk Mark yang dapat anda unduh secara gratis yaitu Standar, Shizuku Edition, dan Tsukumo Tokka.

8. AIDA64

AIDA64
AIDA64

Aplikasi AIDA64 dahulu dikenal dengan nama Lavalyst Everest. Namun, setelah perusahaan perangkat lunak Finelwire mengakuisisi Lavalyst, aplikasi ini berubah nama menjadi AIDA64. Ada tiga seri AIDA64 yang dapat anda gunakan yaitu Extreme, Business, dan Engineer. Untuk pengguna rumahan, anda dapat memilih AIDA64 seri Extreme saja.

AIDA64 dapat memberikan anda informasi mengenai daya, voltase, driver, sistem operasi, dan temperatur dari seluruh komponen yang terhubung dengan komputer. Untuk fitur benchmark, aplikasi ini akan berfokus pada uji kemampuan CPU. Anda hanya perlu mengklik start saja dan skor akan muncul bersamaan dengan peringkatnya dalam waktu hanya beberapa saat.

9. Unigine

Unigine
Unigine

Unigine merupakan sebuah aplikasi yang dapat mengetes kemampuan dan stabilitas perangkat keras. Aplikasi ini akan mencatat kemampuan rendering secara real time bersamaan dengan fps yang dihasilkan.

Aplikasi Unigine hadir dalam 2 versi dan dapat anda pilih sesuai dengan keperluan. Versi Heaven cocok untuk pengguna kasual, sedangkan versi Vallet untuk pengujian kelas berat.

10. MemTest86

MemTest86
MemTest86

Aplikasi MemTest86 dapat anda gunakan untuk menguji kemampuan RAM yang terpasang di komputer. Kemampuan RAM saat diberi beban kerja dapat tercatat dengan baik melalui aplikasi ini. Selain itu, MemTest86 juga dapat memeriksa apakah ada gejala atau kesalahan tertentu selama pengujian.

You may also like