Home » Tutorial » 6 Cara Kalibrasi Baterai HP Android, iPhone & Samsung

6 Cara Kalibrasi Baterai HP Android, iPhone & Samsung

by irfanarrasyid5.blogspot.com
by irfanarrasyid5.blogspot.com

Saat kita pertama kali membeli HP Android, tentunya performanya pun sangat baik. Hal ini di karenakan semua komponennya baru dikeluarkan oleh pabrik dan sudah melalui uji quality control sehingga kualitasnya tak akan diragukan lagi. Namun seiring dengan berjalannya waktu beberapa komponen HP pun mulai mengalami masalah. Salah satunya adalah komponen baterai pada HP.

Tentunya hal itu menjadi masalah yang tidak bisa di anggap remeh karena baterai adalah komponen utama yang memasok daya tegangan ke seluruh komponen yang terdapat pada smartphone sehingga handphone kita bisa menyala dan berfungsi dengan baik.

Adapun salah satu masalah yang sering terjadi pada handphone android seperti baterai cepat habis walau sudah di isi penuh, status persentasi baterai yang suka berubah-ubah hingga membuat kita bingung, berkurangnya persentasi daya baterai saat di charge,  hingga yang paling ektrim adalah HP android kita tiba-tiba mati sendiri yang disebabkan oleh baterai yang sudah eror.

Semua masalah baterai diatas tentunya membuat pengguna smartphone android tidak nyaman. Terlebih smartphone menjadi kebutuhan primer di era modern seperti sekarang ini. Untuk itu dibutuhkan cara khusus untuk mengatasi masalah baterai eror.

Salah satu cara yang bisa digunakan adalah dengan melakukan kalibrasi baterai. Namun cara ini hanya bisa dilakukan bila masalah baterai masih terletak pada software (sistem baterai) bukan hardwarenya (fisik baterai). Sebelum kami menjelaskan beberapa cara mengatasi baterai eror. Pada kali ini kami akan membahas apa itu kalibrasi beserta manfaatnya.

Lalu Apa itu Kalibrasi Baterai?
Kalibrasi Baterai adalah sebuah proses mengatur ulang status persentasi baterai smartphone android kita agar data yang ditampilkan bisa akurat seperti saat pertama kali kita membeli hp android. Sehingga nantinya baterai smartphone kita menjadi lebih hemat dan umur baterai pun menjadi lebih panjang (awet).

Setelah kita mengetahui apa itu kalibrasi baterai. Lalu perlukah kita melakukan kalibrasi baterai? dan jenis baterai seperti apa yang bisa melakukan proses kalibrasi baterai?

Perlukah Kalibrasi Baterai HP Android?
Pertama-tama kita cek terlebih dahulu apakah HP Android kita mengalami kerusakan atau tidak. Bila performa masih bagus maka tak perlu dilakukan. Namun bila performa baterai mulai mengalami masalah maka kita identifikasi terlebih dahulu kira-kira apa yang menyebabkan kemampuan baterai menurun.

Bila masalah hanya terletak pada software seperti kegagalan sistem membaca status presentasi daya baterai dengan tepat maka proses kalibrasi baterai sangat di perlukan. Namun bila masalah baterai terletak pada hardware (fisik) seperti baterai HP android sudah menggelembung maka proses kalibrasi tak berlaku dan kita harus segera mengganti baterai HP dengan yang baru untuk mencegah kerusakan komponen lain pada smartphone android kita.

Lalu Jenis Baterai Seperti Apa yang Bisa melakukan Proses Kalibrasi?
Jenis Baterai yang bisa melakukan proses kalibrasi biasanya terdiri dari dua jenis yaitu jenis baterai Li-ion (Lithium Ion) dan Li-po (Lithium Polymer). Hal ini dikarenakan kedua jenis baterai tersebut telah di support teknologi chip pintar yang mampu menampilkan persentasi daya baterai secara akurat pada layar HP android kita.

Setelah kita mengetahui apa itu kalibrasi baterai beserta jenis baterai apa saja yang bisa di lakukan proses kalibrasi. Pada kali ini kami akan menjelaskan cara mengatasi sistem baterai eror dengan proses kalibrasi.

Proses kalibrasi baterai yang akan saya jelaskan ini berlaku untuk semua tipe dan merk HP android seperti Hp Samsung, Oppo, Vivo, Asus, Lenovo, Sony, Advan, Xiaomi dan lainnya. Dan proses kalibrasi baterai sendiri dapat dilakukan dengan beberapa metode baik menggunakan root, tanpa root, menggunakan aplikasi dan tanpa aplikasi yang akan kami jelaskan seperti dibawah ini.

6 Cara Kalibrasi Baterai HP Android, iPhone & Samsung dengan benar

1. Cara Kalibrasi Baterai HP Android Tanpa Aplikasi

Cara pertama yang akan kami jelaskan untuk melakukan proses kalibrasi baterai adalah kalibrasi baterai tanpa aplikasi pihak ketiga. Nantinya kita hanya menggunakan fitur bawaan dan juga peralatan charger yang kita miliki. Adapun cara kalibrasi baterai hp android tanpa aplikasi akan kami jelaskan seperti dibawah ini.

Cara Kalibrasi Baterai HP Android Tanpa Aplikasi

  1. Pertama-tama kita Gunakan HP Android kita hingga Baterainya Habis dan HP Android kita Mati Sendiri
  2. Kemudian kita Nyalakan Kembali HP Android kita sampai masuk ke layar. Walau pada akhirnya Hp akan mati lagi karena kekurangan daya
  3. Lalu Saat HP sedang mati. Selanjutnya kita Sambungkan HP dengan Kabel Charger yang kita miliki dan biarkan proses Charger hp kita berjalan hingga terisi penuh 100%
  4. Setelah HP Terisi Penuh Kemudian kita Nyalakan HP Android kita lagi
  5. Kemudian kita Cek Status Persentasi Daya Baterai HP. Bila belum terisi penuh maka kita Isi Lagi hingga Baterai Mencapai 100 %
  6. Setelah Baterai penuh. Lalu Gunakan Lagi HP Android kita hingga Baterai Habis (0%) dan HP Android kita mati sendiri
  7. Setelah HP Mati. Lalu kita Sambungkan Kabel Charger ke HP Android kita hingga proses pengecasan berjalan sampai 100% dan baterai terisi penuh
  8. Selesai. Setelah baterai terisi penuh (100%) maka Hidupkan Kembali HP Android kita dan sistem persentasi HP (cycle count) kita pun kini berjalan dengan normal seperti pertama kali di beli

Dengan cara di atas maka nantinya sistem pada HP Android kita akan kembali menyesuaikan dan menyetel ulang proses cycle count dan pengecasan baterai secara otomatis sehingga persentasi daya yang tampil dilayar Hp Android akan kembali akurat. Karena tanpa aplikasi dan proses root maka cara diatas bisa di gunakan pada semua tipe merk hp android.

Walau begitu kelemahan dari cara kalibrasi tanpa aplikasi adalah proses kalibrasi akan berlangsung lama. Maka untuk mengakalinya kita bisa memutar video dari internet sehingga daya baterai akan dengan cepat terkuras habis hingga mati dan proses kalibrasi baterai pun dapat di persingkat. Selain itu dengan meningkatkan pencahayaan (brightness) layar hp android juga efektif untuk mempercepat baterai hp android kita habis.

2. Cara Kalibrasi Baterai HP Android Dengan Aplikasi

Cara Kedua yang akan kami jelaskan untuk melakukan kalibrasi baterai hp android adalah dengan menggunakan aplikasi layanan pihak ketiga bernama aplikasi Easy Battery Cabliration. Nantinya agar aplikasi kalibrasi terpasang di HP android kita, maka kita diharuskan untuk mengunduh (download) aplikasi kalibrasi baterai melalui layanan Google Playstore maupun melalui situs web resminya. Adapun cara melakukan kalibrasi baterai menggunakan aplikasi Easy Battery Calibration akan kami jelaskan seperti dibawah ini.

Cara Kalibrasi Baterai HP Android Dengan Aplikasi Easy Battery Calibration

  1. Pertama-tama kita Download dan Instal Aplikasi Easy Battery Calibration melalui playstore atau melalui link berikut ini https://m.apkpure.com/id/easy-battery-calibration/be.fpmiguel.batterycalibration
  2. Setelah itu Buka Aplikasi Easy Battery Calibration
  3. Setelah Aplikasi berhasil terbuka. Lalu kita Klik Tombol Lets Get Started
  4. Maka Akan Muncul Loading Proses Kalibrasi
  5. Setelah itu kita Centang semua Opsi pada Kotak yang ada. Lalu Klik Tombol Calibrate Battery
  6. Proses Kalibrasi Baterai HP Android kita pun Berjalan hingga Selesai
  7. Setelah proses kalibrasi baterai selesai. Maka Aplikasi akan menampilkan tulisan Congratulation
  8. Selesai. Kini baterai hp android kita telah berhasil di kalibrasi dan persentasi daya di layar kembali normal

Aplikasi Easy Battery dapat digunakan tanpa proses root pada smartphone android kita. Untuk menggunakan aplikasi ini kita diharuskan memiliki smartphone android dengan versi 4.1 ke atas. Aplikasi ini terakhir di update pada 1 juli 2020 dan telah di unduh oleh lebih dari 100.000 pengguna. Aplikasi Easy Battery Calibration memiliki ukuran file kecil yaitu hanya 7.7 MB ( Mega Byte) sehingga tidak membebani kapasitas RAM dan proses pengunduhan aplikasi bisa berlangsung dengan cepat.

3. Cara Kalibrasi Baterai Dengan Root

Cara ke tiga yang akan kami jelaskan untuk melakukan kalibrasi baterai adalah dengan cara menggunakan proses root dan juga menggunakan aplikasi Battery Calibration. Cara ini sendiri hanya bisa dilakukan pada smartphone yang sebelumnya telah dilakukan proses root. Sedangkan agar bisa menggunakan aplikasi Battery Calibration kita bisa mengunduhnya melalui layanan Google Playstore maupun melalui situs web resminya. Adapun cara kalibrasi baterai dengan root akan kami jelaskan seperti dibawah ini.

Cara Kalibrasi Baterai HP Android dengan Root

  1. Pertama-tama kita Gunakan HP Android kita hingga baterai habis dan hp android kita mati sendiri (otomatis)
  2. Setelah Hp Mati. Lalu kita Nyalakan Lagi Hp Android hingga masuk ke sistem walau pada akhirnya HP akan mati lagi karena kekurangan daya
  3. Setelah HP mati untuk ke dua kalinya barulah kita Sambungkan Kabel Charge dengan HP kita yang telah mati dan biarkan proses pengecasan berjalan hingga baterai penuh (100%)
  4. Setelah Baterai Penuh barulah kita Nyalakan HP kita lagi dan Cabut Charger
  5. Namun bila setelah HP dinyalakan ternyata persentasi belum 100 %. Maka kembali kita Hubungkan Kabel Charger kita hingga 100 %
  6. Setelah baterai terisi 100 % barulah kita Download dan Instal Aplikasi Battery Calibration melalui Playstore atau melalui Link ini
  7. Selesai di Instal. Lalu kita Buka Aplikasi Battery Calibration
  8. Setelah aplikasi terbuka lalu kita Klik Tombol Calibrate
  9. Proses Kalibrasi pun berjalan hingga selesai
  10. Setelah proses kalibrasi pada aplikasi selesai. Maka Cabut Charger dan Gunakan Hp Android kita hingga Battery Hp Android kita Kosong dengan sendirinya
  11. Setelah Baterai kosong Lalu Charge Kembali hingga 100 %
  12. Selesai. Kini Baterai Hp Android kita kembali normal dan menampilkan persentasi daya pengecasan secara akurat

4. Kalibrasi Baterai Lewat Recovery (TWRP/CWM)

Cara ke empat yang akan kami jelaskan untuk melakukan kalibrasi baterai adalah dengan menggunakan fitur custom recovery (CWM/TWRP). Cara ini hanya bisa digunakan khusus pada smartphone yang sudah dalam keadaan root dan juga telah terpasang fitur custom recovery.

Dengan cara ini nantinya kita menggunakan fitur bawaan dari android berupa fitur Wipe Battery Stats. Fitur ini sendiri secara default berfungsi untuk menyimpan dan mengingat status baterai HP android. Setelah fitur itu direset maka file indicator baterai yang selama ini tersimpan akan di hapus dan status baterai akan kembali ke awal. Sehingga status perhitungan daya pada baterai jadi lebih akurat. Adapun cara melakukan kalibrasi menggunakan fitur (TWRP/CWM) akan kami jelaskan seperti dibawah ini.

Cara Kalibrasi Baterai HP Android Menggunakan Fitur Recovery Custom (TWRP/CWM)

  1. Pertama-tama kita Matikan HP Android kita
  2. Setelah HP android kita mati. Lalu kita Tekan Tombol Power + Volume Atas + Volume Bawah Secara Bersamaan
  3. Tahan Dan Tekan Terus Hingga Muncul Menu Recovery
  4. Setelah Menu Recovery Muncul. Lalu kita Pilih Menu Advanced
  5. Kemudian kita Pilih Opsi Hapus Statistik Baterai ( Wipe Battery Stats)
  6. Lalu Proses Penghapusan statistic pun berjalan hingga selesai
  7. Setelah Selesai kembali Matikan HP Android kita
  8. Dalam keadaan HP Android mati. Lalu Kita Charge Baterainya hingga penuh 100 %
  9. Setelah Baterai Penuh (100 %) baru kita Nyalakan Lagi Hp Android kita
  10. Setelah HP Nyala Gunakan HP android kita hingga Baterai Kosong (0%)
  11. Setelah HP kita mati barulah kita Charge lagi hingga Penuh (100%)
  12. Selesai. Kini Baterai Hp kita kembali normal dan dapat menampilkan persentasi daya baterai di layar dengan akurat

5. Cara Kalibrasi Baterai Menggunakan Kode*#0228# (Samsung)

Cara kelima yang akan kami jelaskan untuk melakukan kalibrasi Baterai HP android adalah dengan menggunakan kode rahasia *#0228#. Namun cara ini hanya bisa di gunakan khusus pengguna Hp android dengan merek Samsung. Nantinya dengan kode rahasia tersebut Hp Samsung akan mengarahkan kita ke halaman baterry status untuk melakukan kalibrasi baterai. Sebelum menggunakan cara ini pastikan pula bahwa battery dalam keadaaan baik yakni baterai tidak menggelembung dan bocor. Adapun cara kalibrasi baterai menggunakan kode rahasia pada hp Samsung akan kami jelaskan seperti dibawah ini.

Cara Kalibrasi Baterai HP Android Samsung Menggunakan Kode Rahasia *#0228#

  1. Pertama-tama kita Masuk Ke Menu Dial Up pada HP Android kita (Samsung)
  2. Setelah itu pada Kotak Dial Up kita Ketikan Kode *#0228# dan tekan tombol Call
  3. Setelah itu Otomatis HP Samsung kita Menampilkan Layar Battery Status
  4. Pada Layar Battery Status ini menampilkan beberapa informasi penting seperti Voltage, Charging, Status dan lainnya
  5. Selanjutnya kita Klik Tombol Quick Start yang berada di bawah layar
  6. Kemudian Muncul Pesan Pemberitahuan bahwa Fuelgauge akan di reset. Lalu kita Klik Tombol OK
  7. Proses Kalibrasi Baterai Hp Samsung kita pun berjalan hingga selesai
  8. Setelah Proses kalibrasi selesai. Lalu kita Matikan Hp Samsung kita
  9. Di Saat HP dalam keadaan mati. Lalu Charge Hp tersebut hingga penuh
  10. Setelah Baterai Penuh. Lalu Cabut Kabel Charge dan biarkan Hp Samsung kita dalam keadaan mati selama 2 Jam atau lebih
  11. Setelah itu barulah Nyalakan HP Samsung kita kembali
  12. Selesai. Kini Hp Samsung kita pun kembali normal fungsi baterainya dan dapat menampilkan status pengisian baterai dengan lebih akurat

6. Cara Kalibrasi Baterai iPhone

Bila lima cara sebelumnya kami menjelaskan tentang cara kalibrasi baterai HP Android. Maka pada kali ini kami akan membahas cara melakukan kalibrasi pada HP iOS. Hal ini dikarenakan banyaknya pengguna iOS di dunia yang dapat menyaingi pengguna Hp Android. Nantinya hal yang kita lakukan dalam proses kalibrasi Hp iOS adalah menguras daya baterai sampai habis hingga status baterai kembali ke normal. Adapun cara melakukan kalibrasi pada HP iOS akan kami jelaskan seperti dibawah ini.

Cara Kalibrasi Baterai HP iPhone

  1. Pertama-tama kita Gunakan Hp iPhone kita hingga baterai nya habis (0%) dan perangkat iPhone kita mati secara otomatis
  2. Setelah HP Mati. Lalu kita Diamkan perangkat iPhone kita Selama 2-3 Jam. Hal ini dilakukan agar baterai iPhone kita dalam keadaan kosong dan dingin. Dan juga agar pasokan listrik pada baterai berhenti total
  3. Setelah proses pendinginan selama 2-3 jam selesai. Lalu Hubungkan Perangkat iPhone kita ke Kabel Charge untuk melakukan pengisian baterai
  4. Setelah itu Proses Pengisian Baterai pun berjalan hingga selesai dalam keadaan iPhone mati
  5. Setelah Baterai iPhone terisi Penuh barulah kita Hidupkan Kembali perangkat iPhone kita
  6. Selesai. Setelah perangkat iPhone kita menyala maka kini baterai kita kembali normal dan status pengisian daya baterai iPhone kita jadi lebih akurat

Sekedar tambahan informasi cara kalibrasi baterai iPhone diatas hanya bisa berhasil bila kondisi baterai dalam keadaan baik (tidak menggelembung dan bocor). Namun bila proses kalibrasi baterai iPhone tetap tidak berhasil maka kita bisa menganti Baterai iPhone baru atau bisa juga membawanya ke Apple Store untuk dilakukan pengecekan.

Kesimpulan

Demikianlah penjelasan kami mengenai apa itu kalibrasi, jenis baterai apa saja yang bisa dilakukan kalibrasi dan juga cara melakukan kalibrasi baterai pada HP Android seperti menggunakan aplikasi Easy Battery Calibration, Tanpa Aplikasi, Menggunakan Root, Menggunakan Custom Recovery (CWM/TWRP), menggunakan Kode Rahasia *#0288# dan juga cara kalibrasi baterai di perangkat iPhone.

Setelah membaca penjelasan di atas tentunya kini kita lebih mengetahui apa itu kalibrasi beserta manfaat pada perangkat baterai Hp kita. Selain itu dengan membaca penjelasan diatas tentunya kini kita tak bingung lagi bila tiba-tiba Hp Android kita eror status pengisian baterai nya lalu tiba-tiba hp kita mati sendiri. Dengan banyaknya pilihan solusi yang ada tentunya membantu kita dalam proses perbaikan baterai tanpa harus membawanya ke tukang service sehingga dapat menghemat biaya service.
    

You may also like