Home » Kuliah IT » Sistem Informasi » Inilah 10 Universitas Teknik Informatika Terbaik di Dunia Saat Ini

Inilah 10 Universitas Teknik Informatika Terbaik di Dunia Saat Ini

by Elang Hendy Subrata
by Elang Hendy Subrata

Jurusan teknik Informatika  saat ini menjadi salah satu jurusan yang cukup diminati oleh calon mahasiswa. seiring dengan perkembangan komputer dan perkembangan jaringan komputer, kebutuhan akan lulusan teknik Informatika semakin di butuhkan. Di Indonesia sendiri, jurusan teknik Informatika cukup banyak ditemukan di berbagai daerah baik negeri maupun swasta.

Selain Indonesia, masih banyak lagi universitas teknik informatika di luar negeri yang bisa menjadi salah satu pilihanmu. Untuk mengetahui apa saja universitas teknik informatika terbaik di dunia saat ini, berikut ulasannya.

1.National University of Singapore

Di negara tetangga kita, ada salah satu universitas teknik informatika terbaik di dunia saat ini. National University of Singapore ini bahkan termasuk salah satu universitas terbaik di kawasan Asia versi Asia week pada tahun 2000. Univeritas yang berdiri sejak 1905 ini memiliki jumlah mahasiswa yang mencapai 35.000. Untuk rata-rata skor jurusan Ilmu Komputer dan Sistem Informasi, nilainya mencapai 85,9. Nilai tersebut masuk kategori sangat baik.  

2.Havard University

Hampir setiap orang umumnya mengenal univeritas ini. Digadang-gadang sebagai salah satu universitas terbaik di dunia, Havard memang kerap mencetak lulusan terbaik di bidangnya masing-masing. Univeritas yang terletak di Cambridge, Massachusetts, Amerika Serikat ini merupakan salah satu universitas tertua yang pernah ada di muka bumi, yakni sejak 1636. Untuk rata-rata skor jurusan pada universitas ini adalah 88,40.  

3.University of Cambridge

Salah satu universitas terbaik berikutnya adalah University of Cambridge. Universitas yang terletak di Cambridge, Inggris ini memang terkenal dengan jurusan teknik infornatikanya. Hal tersebut disebabkan kota Cambridge sendiri adalah satu dari pusat perkembangan teknologi di area Britania Raya. Selain jurusan Informatika, Univeritas ini juga terkenal dengan fakultas kedokteran terbaik di seluruh dunia. Penilaian untuk jurusan di Univeritas ini mencapai 89,8.

4.Carnegie Mellon University

Kembali ke Amerika Serikat, ada lagi univeritas yang terbaik pada jurusan komputernya, yakni Carnegie Mellon University. Universitas yang terletak di Pittsburgh, Amerika Serikat ini memiliki lebih kurang 12.000 mahasiswa yang tersebar di ribuan fakultas. Univeritas ini sempat menduduki peringkat 22 di dunia sebagai salah satu Universitas terbaik versi Times Education for London. Uniknya, para lulusannya berhasil mendirikan perusahaan sendiri yang tersebar di Amerika Serikat. Nilai yang dicapai oleh universitas Carniege Mellon adalah 90,5.

5.University of Oxford

Salah satu universitas yang cukup terkenal di dunia. Universitas yang terletak di Oxford, Inggris ini juga termasuk universitas yang usianya sudah tua. Didirikan sejak 1096, Univeritas Oxford tetap mencetak lulusan terbaiknya khususnya untuk bidang Teknik Informatika. Untuk segi nilai, Universitas Oxford mendapatkan nilai 92,0.

6.Pricenton University

Pricenton University merupakan universitas berikutnya yang memiliki kualitas baik di jurusan Ilmu Komputer dan Sistem Informasi. Universita yang berlokasi di Princeton,, New Jersey, Amerika Serikat ini memiliki sekitas 7.000 lebih mahasiswa dan pasca sarjana. Didirikan sejak tahun 1746, univeritas ini telah mencetak lulusan terbaik dibidangnya masing-masing, khususnya jurusan Teknik Informatika. Nilai yang dicapai oleh universitas ini adalah 85,6.

7.ETH Zurich, Swiss Federal Institute of Technology

ETH Zurich merupakan salah satu universitas terbaik di negara Swiss. Universitas ini telah berdiri sejak 1854 dan dimiliki oleh pemerintah Konfederasi Swiss. Pada universitas ini juga telah melahirkan peraih nobel yang cukup terkenal di dunia seperti Albert Einstein, Wofgang Pauli, dan Wilhelm Conrad Rontgen. Skor yang dihasilkan dari universitas ini mencapai 86,3.

8.University of California

University of California didirikan sejak tahun 1868. Universitas yang berlokasi di Berkeley, San Fransisco Bay, Amerika Serikat ini memiliki arsitektur termegah yang pernah diciptakan. Selain itu, Universitas California ini juga memiliki jurusan unggulan di bagian program Ilmu komputer dan Sistem Informasi. Nilai yang dicapai oleh universitas ini adalah 89,8.

9.Stanford University

Universitas terbaik berikutnya adalah Universitas Stanford. Universitas yang dibangun sejak tahun 1885 dan berlokasi di California Amerika Serikat ini adalan pencetak lulusan-lulusan terbaik di dunia teknologi. Banyak lulusan dari universitas ini yang bergabung di perusahaan-perusahaan terkemuka di bidang teknologi seperti Google, HP, Instagram, dan juga Snapchat. Skor yang dihasilkan dari universitas ini mencapai 93,2.

10.Massachusetts institute of Technology (MIT)

Terakhir adalah Univeritas MIT. Universitas yang memiliki reputasi terbaik dalam bidang Teknik Informatika dan sains ini telah berdiri sejak 1861.  Lokasi universitas ini berada di kota Cambridge, Massachusetts, Amerika Serikat. Universitas MIT juga memiliki lima sekolah serta satu kolase yang memiliki lebih kurang 32 departemen yang berfokus pada studi sains dan teknologi. Maka dari itu, tidaklah mengherankan jika lulusannya banyak membangun perusahaan yang bergerak di bidang Teknologi hingga saat ini. Skor yang dihasilkan dari univeritas ini adalah 93,8.

Semoga artikel ini dapat memberikan informasi yang bermanfaat.

You may also like