Home » Kuliah IT » 10 Situs Jurnal Internasional Terakreditasi

10 Situs Jurnal Internasional Terakreditasi

by Rhenn
by Rhenn

Penulisan karya ilmiah baik skripsi, tesis, atau pun jenis karya ilmiah lainnya memerlukan banyak referensi. Referensi dapat diambil salah satunya dari jurnal-jurnal yang sudah ada. Tentunya lebih kuat jika karya ilmiah menggunakan referensi dari jurnal internasional. Namun, kadang terkendala dalam mendapatkan jurnal yang dibutuhkan. Apalagi sering ada aturan referensi yang digunakan tidak boleh diambil dari jurnal yang dipublikasikan telah lebih dari lima tahun. 

Beruntungnya, saat ini ada internet yang bisa dijadikan salah satu cara untuk mendapatkan atau membaca jurnal internasional. Dengan sedikit ketekunan, jurnal internasional dapat diperoleh melalui situs-situs jurnal internasional melalui internet. 

Website atau situs jurnal internasional juga tidak hanya bermanfaat sebagai sumber referensi bagi mereka yang sedang menyusun karya ilmiah. Namun juga berfungsi untuk menjadi wadah bagi para akademisi dalam mempublikasikan karya atau artikel ilmiahnya. 

Kehadiran banyaknya situs jurnal internasional tentu sangat membantu dan membuat yang berkepentingan lebih mudah dan lebih hemat waktu dalam mendapatkan referensi ataupun mempublikasikan karya ilmiah. Tapi meski demikian baik mereka yang mencari referensi maupun yang akan mempublikasikan karya ilmiah haruslah berhati-hati dalam memilih situs-situs tersebut. Sebab banyak situs-situs predatory, yaitu situs yang mempublikasikan jurnal tanpa peninjauan terlebih dahulu. 

Sebaiknya publik mengetahui situs jurnal internasional yang terakreditasi, sehingga jurnal yang mereka publikasikan dapat dipertanggungjawabkan. Walau tetap saja tidak mudah, sebab jurnal yang dibutuhkan sering kali tidak ditemukan walau sudah mengetikkan kata kunci yang benar di mesin pencari. Tapi dengan mengetahui situs penyedia jurnal internasional tentunya akan lebih memudahkan. 

Berikut ini adalah rekomendasi situs jurnal internasional yang terakreditasi.

1. Google Scholar 

Google scholar atau jika diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia ialah google cendekia merupakan sebuah platform yang menyediakan berbagai karya ilmiah baik itu jurnal Indonesia maupun jurnal internasional. Karya ilmiah  yang tersedia pun terdapat dalam berbagai format dan jenis, seperti tesis, jurnal, e-book, dan lain-lain. 

2. Scopus

Scopus saat ini adalah platform yang menjadi penyedia dan layanan indeksasi jurnal terbesar sebagaimana disebutkan lemlit.trisakti.ac.id. Scopus merupakan layanan yang berada dalam naungan perusahaan penerbitan publikasi ilmiah internasional, yaitu Elsevier.

Organisasi yang telah berdiri sejak tahun 1880 ini berbasis di Amsterdam, Belanda. Hal ini tentunya menunjukkan bahwa jurnal-jurnal yang ada di scopus merupakan jurnal internasional yang dapat dipertanggungjawabkan dan merupakan karya ilmiah yang berbobot.

3. Web of Science (WoS)

Web of science merupakan indeks sitasi yang pada awalnya dibuat oleh Institute for Scientific Information (ISI), tetapi telah dikelola oleh Clarivate Analytic. Saat ini namanya menjadi Web of Science Master Journal List dan jurnal-jurnal yang terindeks adalah jurnal dari tahun 1900-an sampai sekarang.

4. Taylor & Francis

Taylor & Francis mengkurasi penelitian-penelitian dari para peneliti di seluruh dunia dengan tujuan agar dapat mengubah hidup menjadi lebih baik. Taylor & Francis seakan menjadi rumah bagi para akademisi paling baik seluruh dunia, sebab menyediakan platform jurnal dari penelitian-penelitian yang tervalidasi serta terpercaya.

5. DOAJ (Directory of Open Access Journal)

DOAJ adalah platform jurnal berupa database independen sejak tahun 2003, awalnya dengan tersedia 300 jurnal dengan akses terbuka. Tetapi saat ini telah berisi 15.000 lebih jurnal yang dapat diakses secara terbuka. Jurnal yang tersedia di DOAJ mencakup berbagai bidang, yaitu sain, teknologi, humaniora, kedokteran, ilmu sosial, serta seni.

6. Researchgate

Researchgate adalah sebuah website yang menyediakan jurnal serta memberi tempat bagi para peneliti untuk mengunggah jurnal penelitian. Dalam situs ini tersedia beberapa layanan untuk memudahkan penggunanya, diantaranya terdapat fitur pencarian, berbagi dokumen, forum diskusi, dan sebagainya. Semua dapat dimanfaatkan pengguna sesuai kebutuhannya.

Researchgate didirikan tahun 2008 di Berlin, Jerman ini dapat menjadi salah satu pilihan situs jurnal internasional yang menyediakan jurnal-jurnal yang tervalidasi. 

7. ScienceDirect

ScienceDirect merupakan sebuah platform yang memberikan akses berlangganan pada database penelitian ilmiah dan medis di dunia. Pada situs ini terdapat 3.400 jurnal ilmiah dengan 12 juta artikel, serta 34.000 e-book. ScienceDirect adalah situs jurnal ilmiah yang didirikan pada tahun 1997.

8. Springer

Springer alias Springer Publishing ialah perusahaan penerbitan di Amerika. Terbitannya banyak buku dan jurnal akademik. Springer berfokus pada penerbitan dengan bahasan keperawatan, psikologi, konseling, dan lainnya. Springer juga mempunyai beberapa pangkalan data ilmiah yang dapat diakse, seperti SpringerLink, Springer Protocols, dan SpringerImages.

Springer Publishing didirikan pada tanggal 10 Mei 1842 oleh Julius Springer. 

9. Microsoft Academic

Microsoft Academic merupakan penyedia jurnal-jurnal ilmiah. Menariknya jurnal-jurnal tersebut tersedia dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, sehingga tentu lebih memudahkan pengguna dengan pilihan bahasa sesuai dengan yang diinginkannya.

Platform yang dikembangkan oleh Microsoft Research ini diluncurkan pada 22 Februari 2016. Melalui Microsoft Academic dapat diakses beragam jurnal internasional dalam berbagai bidang.

10. SciELO 

SciELO (Scientific Electronic Library Online) adalah sebuah situs yang menyediakan akses terbuka pada perpustakaan digital dari jurnal internasional dalam berbagai bidang. SciELO yang juga merupakan sebuah penerbitan elektronik ini didirikan pada tahun 1997. 

Pendirian SciELO bertujuan untuk mempermudah para akademisi di negara-negara berkembang akan akses pada berbagai literatur ilmiah. Sehingga para akademisi dapat memperoleh referensi secara efisien dan mendapatkan visibilitas yang baik, juga dapat mengunggah atau menerbitkan jurnal mereka sendiri.

You may also like