Home » Software » Perbedaan Software dan Aplikasi Beserta Contohnya

Perbedaan Software dan Aplikasi Beserta Contohnya

by Elang Hendy Subrata
by Elang Hendy Subrata

Selama ini, kita sering menyebut software dan aplikasi adalah suatu program komputer yang sama. Padahal. software dan aplikasi pada dasarnya adalah dua hal yang berbeda. Ketidaktahuan orang-orang serta kemalasan dalam menggali informasi lah penyebab orang-orang menganggap software dan aplikasi sering dianggap sama.

Software dan aplikasi bisa dilihat pada berbagai aspek secara menyeluruh. Contohnya, kita bisa melihat perbedaan keduanya dari sisi definisi sampai fungsinya. Maka dari itu, berikut perbedaan software dan aplikasi.

1. Sisi Definisi

Kita mulai dari bagian definisinya terlebih dahulu. Software atau dalam bahasa Indonesia diartikan sebagai Perangkat lunak merupakan sebuah kumpulan program yang berisi sebuah instruksi untuk komputer. Pada dasarnya software adalah sistem operasi dan semua program yang terkait.

Sedangkan aplikasi merupakan perangkat lunak komputer yang dibuat untuk membantu user untuk melakukan berbagai tugas pada sebuah komputer. Aplikasi berbeda dengan sistem perangkat lunak. Aplikasi dapat diakses oleh user dan user pun dapat menjalankannya pada komputer. Aplikasi juga adalah suatu program yang dapat dijalankan dan juga adanya interaksi dengan user.

2. Sisi Instalasi

Bagian berikutnya yang menjadi perbedaan adalah pada bagian instalasi. Cara menginstal software dan juga aplikasi sangat berbeda. Terutama waktu yang dibutuhkan untuk menginstal. Proses instalasi pada software biasanya membutuhkan waktu yang cukup lama. Waktu yang dibutuhkan untuk instalasi sebuah software bisa sampai berjam-jam.

Sedangkan pada aplikasi, waktu yang dibutuhkan untuk melakukan penginstalan tidak selama software. Waktu yang dibutuhkan untuk instalasi sebuah aplikasi pada umumnya hanya beberapa menit saja. Perbedaan tersebut disebabkan beberapa kode yang disematkan pada software dan aplikasi memiliki perbedaan.

3. Sisi Fungsi

dari sisi fungsi yang digunakan untuk komputer, software dan aplikasi memeiliki perbedaan. Pada software memiliki beberapa fungsi komputer yang cukup besas. Antara lain, mengatur berbagai perangkat keras agar dapat bekerja secara simultan, menjadi penghubung antara sebuah perangkat lunak yang lain dengan herdware, sebagai penerjemah setiap perintah software lain ke dalam bahasa mesin sehingga dapat diterima oleh hardware. dan mengidentifikasi program.

Sedangkan aplikasi merupakan fungsi pendukung dalam berjalannya suatu software. Bisa dikatakan, tanpa software, maka aplikasi tidak bisa dijalankan. akan tetapi sebalikanya, jika tidak ada aplikasi, software tetap berjalan dengan baik.

4. Sisi Ukuran File

Untuk ukuran file software dan juga aplikasi perbedaannya cukup jauh. Sebuah software memiliki ukuran yang bisa sampai 1 GB atau bahkan lebih. Sedangkan aplikasi kebanyakan berukuran kecil dari 1 sampai ratusan Megabyte. Perbedaan ini disebabkan software terdiri dari berbagai kumpulan aplikasi yang saling terkait. Hal itu yang menyebabkan software membutuhkan banyak ruang dalam penyimpanannya. Sedangkan pada aplikasi, file-file yang ada didalmnya sebagian adalah file pendukung saja. Maka dari itu aplikasi tidak terlalu membutuhkan ruang yang banyak.

5. Sisi harga

Dari sisi harga, software dan juga aplikasi memiliki perbedaan yang cukup jauh. Untuk sebuah software harganya bisa mencapai jutaan rupiah. Contohnya, software windows memiliki harga sekitar 1 sampai 2 juta Rupiah hanya untuk 1 keping CDnya. Sedangkan pada aplikasi, harganya cukup terjangkau contohnya saja aplikasi di dalam Play Store. rata-rata harga yang ditawarkan berkisar puluhan ribu sampai ratusan ribu Rupiah saja. Bahkan ada aplikasi yang diberikan secara cuma-cuma alias gratis.

Setelah melihat perbedaannya,berikut contoh software yang digunakan saat ini.

  • Sistem Operasi

Apa itu Sistem Operasi ? Sistem operasi merupakan serapan dari Bahasa Inggris yakni Operating System. Kadang Operating System juga disingkat OS. Keberadaan OS sangat penting. Sebab tanpa OS, user akan kesulitan dalam menjalankan komputer. Selain itu, fungsi sistem operasi adalah agar user dapat memanfaatkan perangkat keras dan juga perangkat lunak. Contoh OS yang saat ini cukup populer digunakan pada komputer di seluruh dunia antara lain Windows, Linux, dan Macintosh. Sementara untuk smartphone ada Android, IOS, Windows (sekarang sudah tidak ada lagi)

Untuk aplikasi cukup banyak contohnya seperti berikut ini.

  1. Adobe Reader – Aplikasi yang berfungsi untuk membaca sebuah dokumen yang berformat PDF.
  2. CCleaner – Aplikasi yang berfungsi untuk membersihkan junk file atau juga file-file sampah dari perangkat komputer.
  3. Internet Explorer – Aplikasi yang berfungsi untuk menjelajahi dunia maya atau internet.
  4. Microsoft Word – Aplikasi yang berfungsi untuk mengolah kata seperti mengetik, mengedit dan juga membaca dokumen.
  5. Microsoft Excel – Aplikasi yang berfungsi untuk mengolah angka serta tabel
  6. Microsoft Power Point – Aplikasi yang berfungsi untuk presentasi.
  7. Adobe Photoshop – Aplikasi yang berfungsi mengolah gambar sekaligus aplikasi edit foto kekinian.
  8. Winamp – Aplikasi yang berfungsi untuk memutar musik maupun video.
  9. Whatsapp – Aplikasi yang digunakan untuk berkomunikasi dengan orang lain.
  10. Notepad – Aplikasi yang digunakan untuk catatan kecil. Selain itu, Notepad juga dapat digunakan untuk menulis sebuah script yang nantinya digunakan oleh para pengembang atau disebut juga programmer.

Itulah perbedaan Software dan aplikasi yang sering keliru oleh orang lain. Semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu semua.

You may also like