Home » Tekno » Cara Mengatasi E-mail Tidak Bisa Terkirim : Dalam Antrian.

Cara Mengatasi E-mail Tidak Bisa Terkirim : Dalam Antrian.

by Anindya Putri Arunawati
by Anindya Putri Arunawati

Ada yang pernah ngirim email tapi tidak bisa terkirim? Terus saja di kotak keluar, entah itu ada notifikasi mengupload atau dalam antrian seperti gambar dibawah ini.

Pasti bertanya-tanya kenapa bisa begitu, padahal alamat e-mail benar, Apa penyebabanya serta bagaimana cara biar e-mail kita bisa terkirim, gimana penyelesaiannya? Berikut cara-cara yang bisa dilakukan.

Penyebab E-mail Dalam Antrian atau Tidak Terkirim

Ada beberapa penyebab kenapa e-mail kita tidak bisa terkirim entah dalam antrian dan tetap dalam kotak keluar.

  • Jaringan yang tidak stabil. Cara pertama yaitu cek apakah jaringan pada ponsel lancar atau tidak. Apakah ada masalah pada signal atau jaringan kartu sim kita.
  • Ukuran e-mail yang terlalu besar. Dalam pengiriman e-mail kita kadang perlu menambahkan lampiran pada email, entah itu untuk keperluan tugas sekolah/kuliah, masalah pekerjaan dan juga untuk mengirim lamaran pekerjaan yang perlu melampirkan file. Dan jika file yang kita lampirkan tersebut berukuran besar, maka membutuhkan waktu dalam mengunggahnya. Karena itulah kadang e-mail tidak bisa langsung terkirim dan dalam antrian.
  • Masalah dari server e-mail. Masalah ini datang dari server email langsung, dan itu membuat e-mail tidak bisa langsung terkirim.
  • Masalah sinkronisasi pada e-mail. Permasalahan selanjutnya yaitu pada sinkronisasi akun e-mail. Jika akun e-mail belum disinkronisasi akan menjadi kendala saat pengirim e-mail.
  • Versi email yang belum diupdate. Ini juga bisa menjadi kendala dalam pengiriman e-mail, karena beberapa tools yang belum diupdate pada aplikasi e-mail.

Solusi Untuk Mengatasi E-mail “Dalam Antrian”

Nah untuk mengatasi permasalahan e-mail yang tidak bisa terkirim, dimana terdapat notifikasi dalam email “dalam antrian” ada beberapa cara yang bisa dilakukan antara lain:

  • Jika memang ada masalah pada jaringan kita bisa ganti menggunakan wifi atau jaringan yang lain. Lalu cek kembali apakah email tersebut bisa terkirim atau tidak, jika masih belum terkirim juga bisa diulangi untuk mengirim pesan e-mail kembali.
  • Untuk ukuran e-mail atau lampiran e-mail yang terlalu besar, sebelum diupload atau diunggah dalam e-mail bisa dilakukan compress file terlebih dahulu.
  • Jika memang terdapat masalah pada server e-mail, tunggu dulu sampai beberapa saat e-mail terkirim. Namun jika diperlukan bisa kembali mengirim e-mail ulang beberapa saat kemudian.
  • Lakukan sinkronisasi otomatis pada akun google atau akun e-mail.
  • Solusi selanjutnya yaitu update aplikasi e-mail, jika memang tidak memungkinkan untuk update aplikasi karna masalah memori ataupun yang lain bisa dicoba untuk mengirim email melalui browser.
  • Yang terkahir yaitu coba refresh e-mail.

Itu tadi beberapa penyebab dan solusi untuk masalah e-mail yang tidak terkirim “dalam antrian”, bisa dicoba. Terimakasih

You may also like