Home » Tekno » Inilah 8 Spesifikasi Kamera untuk Fotografer Pemula Sebelum Kamu Membeliya!

Inilah 8 Spesifikasi Kamera untuk Fotografer Pemula Sebelum Kamu Membeliya!

by Elang Hendy Subrata
by Elang Hendy Subrata

Memilih sebuah kamera sama halnya dengan  memilih barang-barang elektronik lainnya. Apalagi jika kamu memiliki budget yang terbatas, sudah pasti kamu akan semakin berhati-hati saat memilih kamera terbaik dengan harga yang lebih miring.

Banyak orang yang lebih memilih merk sebagai pertimbangan utama dalam membeli suatu barang agar tidak dipusingkan pertimbangan yang rumit. Namun apakah merk saja sudah cukup? Kenyataannya faktor merk pun belum menjamin kualitas barang tersebut layak dibeli atau tidak.

Jika kamu masih hijau di dunia fotografer dan berusaha mencari kamera yang pas untuk digunakan, maka kamu perlu melihat pertambangan-pertimbangan ini sebelum membelinya.

1.Jumlah Megapiksel

Jumlah Megapiksel pada suatu kamera sangat berpengaruh terhadap kualitas gambar yang dihasilkan. Pada umumnya anggapan semakin besar jumlah megapiksel kamera maka hasilnya pun semakin baik. Padahal anggapan tersebut tidak seratus persen benar. Sebab masih banyak aspek lain yang menjadi pertimbangan untuk dapat menghasilkan gambar yang berkualitas baik. Untuk jumlah sendiri, 20-an Megapikasel sudah cukup untuk fotografer pemula.

2.ISO

Kualitas foto yang baik jika menggunakan kamera digital memiliki beberapa faktor. salah satunya adalah ISO. ISO atau bisa juga disebut ASA sendiri di dalam sebuah fotografi merupakan sebuah sensor yang dapat menangkap sebuah objek dengan cahaya yang minim. Semakin tinggi niali ISO pada kamera maka semakin sensitif serta semakin “terang” cahaya yang didapatkan. Fitur ini sangat penting digunakan saat kamu mencoba memfoto di malam hari atau di tempat yang kurang cahaya.

3.Memori

Karena menggunakan kamera digital, otomatis dari sisi penyimpanan pun akan berbeda. Hal ini lah yang menjadi perbedaan tenologi analog dan teknologi digital. Pada kamera film menggunakan rol film sebagai media penyimpannanya, maka kamera digtal menggunakan kartu memori sebagai media penyimpanannya.

Untuk bagian ini, kamu harus memilih kamera yang sudah disediakan memori didalamnya. Hal ini disebabkan jenis kartu memori yang digunakan pada kamera sedikit berbeda dengan jenis lainnya, misalnya jenis memori yang digunakan di PC. Selain jenis kartunya, pastikan juga jumlah memori yang digunakan, semakin besar memori yang didukung, maka semakin bagus kamera tersebut menjadi pilihan.

4.Baterai

Perangkat elektronik saat ini sangat bergantung dengan kualitas baterai. Hal ini juga sama pada kamera. Apalagi jika digunakan untuk fotografer, maka ketahanan baterai sangat diperlukan. Oleh sebab itu, carilah baterai dengan daya tahan lama. Selain dari sisi daya tahan, pastikan kamera juga mendukung baterai cadangan. Sebab, sebagian kamera ada baterai yang tidak bisa diganti. Hal itu tentunya akan sangat merepotkan ketika baterai kamera habis saat sedang dipakai.

5.Frames per second/fps

Jika kamu ingin memfoto momen-momen terbaik saat hewan sedang berlari, balapan, dan-hal-hal yang berhubungan dengan kecepatan, maka fps sangat penting di dalam kamera. Dengan menggunakan fps ini, gambar yang dihasilkan akan sangat baik dan tidak terjadi blur yang terlalu parah. Akan tetapi, jika kamu hanya memfoto momen-momen yang tidak membutuhkan gerakan cepat, fps ini tidak begitu penting.

6.Auto-focus

Fungsi auto-focus pada kamera sangatlah penting saat ini. Dengan adanya fungsi ini, kita dapat memfoto pada objek-0bjek tertentu saat pengambilan gambar. Untuk sisi auto-focus, maka kamu harus memperhatikan seberapa banyak titik fokus pada kamera. Selain dari sisi jumlahnya, kamu juga perlu memperhatikan kecepatan serta keakuratan fungsi auto-focusnya. Semkin cepat dan akurat, maka fungsi auto-focusnya semakin baik.

7.Sistem video

Kamera digital saat ini juga dilengkapi dengan sistem video didalamnya. Hal ini sangat kamu butuhkan untuk membuat dokumentasi dalam bentuk video. Ditambah lagi, saat ini, para fotografer mulai banyak yang mendokumentasikan hasil fotonya pada Youtube. Hal tersebut bisa menjadi alasan kenapa orang menjadi youtuber.

Jika kamu ingin merekam video, pastikan juga apakah mic yang digunakan kamera tersebut bekualitas bagus atau tidak. apabila kurang bagus, pertimbangkan kembali apakah bisa mendukung mic eksternal atau tidak. meskipun begitu, video pada kamera bersifat opsional saja dan tidak terlalu penting pada bagian fotografer.

8.Support Wireless dan GPS

Poin Terakhir ini juga bisa dikatakan opsional. Sama dengan poin sebelumnya, fungsi wireless dan GPS ini akan sangat memudahkan kamu saat memindahkan hasil foto ataupun video ke internet.  Akan tetapi, umumnya kamera yang menggunakan wireless atau GPS harganya lumayan tinggi. Jika kamu memiliki anggaran yang terbatas, cobalah untuk mempertimbangkan kembali.

Setelah melihat spesifikasi di atas, kini kembali lagi pada kamu untuk menyesuaikan anggaran yang kamu punya. jika kamu memang ingin menjadi seorang fotografer professional, maka pastikan kamera yang dapatkan memenuhi standar atau bahkan melebihi spesifikasi yang sudah dipaparkan sebelumnya. Akan tetapi, jika kamu masih belajar untuk melakukan fotografi, maka kamera digital standar sudah cukup untuk dijadikan alat belajar. Semoga artikel ini dapat menjadi salah satu referensi terbaik untuk anda.

You may also like