Home » Tekno » Telekomunikasi » 5 Tips Memilih Paket Indihome Sebelum Berlangganan

5 Tips Memilih Paket Indihome Sebelum Berlangganan

by Elang Hendy Subrata
by Elang Hendy Subrata

Indihome merupakan salah satu penyedia jasa internet provider di Indonesia. Jasa internet yang dikembangkan oleh PT Telkom ini sudah cukup lama melayani masyarakat Indonesia dalam menyajikan informasi menggunakan media internet, telepon dan televisi. Indihome juga salah satu provider yang menggabungkan tiga layanan secara bersama, yakni jaringan internet, telepon rumah, dan TV kabel.

Saat ini, ada dua paket umum yang ditawarkan oleh Indihome. Paket pertama bernama Paket Triple Play sedangkan yang kedua adalah paket Dual Play. Perbedaan keduanya ada di bagian kecepatan serta pilihan layanan yang diinginkan. Jika Anda bingung untuk memilihnya, sebaiknya ikuti dulu Tips Memilih Paket Indihome berikut ini.

1. Cek lokasi tempat pemasangannya

Tips Memilih Paket Indihome pertama yang harus Anda perhatikan adalah cek lokasi tempat dipasangnya Indihome. Hal ini sangatlah penting karena salah satu penyebab koneksi internet tidak stabil adalah jaringannya tidak terjangkau. Untuk bisa mengecek apakah jaringan Indihome sudah masuk ke daerah tersebut atau tidak, Anda bisa hubungi pihak Indihome atau mengecek di situs resminya.

Untuk cara mengecek di situsnya, Anda bisa kunjungi website resmi Indihome di www.indihome.co.id. Setelah itu, lihatlah di bagian “Pasang Indihome” dan masukan alamatnya. Setelah itu, nanti akan muncul secara otomastis apakah daerah tersebut dapat dipasang Indihome atau tidak. apabila banyak logo Indihome, maka daerah tersebut dapat dipasang paket Indihome.

2. Perhatikan syarat dalam setiap paket

Setiap paket Internet Indihome terdapat beberapa syarat yang berbeda-beda. Persyaratan ini perlu Anda lihat dan cerna baik-baik. Jangan sampai saat Anda mulai berlangganan ternyata ada hal yang merugikan karena Anda tidak paham dengan syarat yang dituliskan. Untuk mencegah terjadinya kesalahpahaman, sebaiknya Anda bertanya langsung ke bagian Customer Service Indihome bagian yang tidak paham. Dengan begitu, Anda dapat memperkirakan paket mana yang akan dipilih.

3. Pilih paket berdasarkan kebutuhan

Ini juga sangat penting untuk diperhatikan. Pilihlah paket Internet yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bahwa paket internet yang ditawarkan Indihome ada dua jenis, yakni Tripple Play dan Dual Play. Untuk paket Tripple play, Anda bisa menikmati semua layanan indihome dari paket Internet hingga TV kabel. Anda dapat menikmati kecepatan internet yang ditawarkan mulai dari 10Mbps hingga 100Mbps. Sedangkan jumlah channel TV kabel yang ditawarkan pun juga bervariasi sesuai dengan paket yang diinginkan.

Sedangkan untuk paket Dual Play, Anda hanya dapat menggunakan dua jenis layanan saja. Paket yang ditawarkan bisa paket internet dengan telepon rumah saja atau paket Internet dan TV kabel saja. Pada bagian kecepatan internet yang dtawarkan pun juga hanya ada dua yakni 20Mpbs dan 40Mbps. Akan tetapi, dari segi harga, umumnya paket ini lebih murah dibandingkan dengan paket triple play .

4. Harga paket internet

Ya, faktor ini juga menjadi sangatlah penting di akhir ketika akan memilih paket internet yang diinginkan. Silakan periksa kembali anggaran yang Anda punya. poin ini juga berhubungan dengan poin sebelumnya tentang memilih paket internet sesuai dengan kebutuhan. Jika Anda membutuhkan internet untuk hanya sekadar browsing, mendengarkan lagu secara online, atau beberapa tugas kecil lainnya, maka paket termurah bisa menjadi pilihan Anda. Akan tetapi, jika Anda menggunakan jaringan internet sebagai bisnis, pengiriman data yang besar dengan cepat, maka lebih baik Anda pilih paket Indihome yang besar kecepatan internetnya.

Nah, jika sebelumnya dilihat dari sisi kecepatan internet, sekarang ke bagian layanan selanjutnya. Apabila Anda tidak memiliki telepon rumah, sebaiknya piih paket internet yang tidak menggunakan telepon rumah dan lebih fokus ke pelayanan televisi. Sebaliknya, jika Anda menggunakan telepon rumah, akan lebih baik jika Anda menggunakan paket Internet yang juga mendukung paket telepon. Akan tetapi, ini kembali ke anggaran Anda sendiri.

5. Pertimbangkan penambahan fitur baru atau pindah paket Internet

Indihome pun terdapat fitur tambahan yang bisa Anda coba atau Anda butuhkan. Contohnya seperti penyimpanan cloud, upgrade kecepatan internet, Wifi.id Seamless, dan masih banyak lagi fitur baru lainnya. Untuk dapat menggunakan fitur tambahan ini, Anda sudah berlangganan Indihome. Tentu saja, penambahan fitur ini juga menambah biaya yang harus dkeluarkan selama berlangganan internet Indihome.

Selain penambahan fitur,  Anda juga dapat pindah paket internet sesuai dengan keinginan. Perpindahan paket internet ini bisa dilakukan dengan menghubungi Customer Service Indihome atau bisa dengan aplikasi Indihome. Otomatis, dengan perpindahan paket ini, biaya yang dikeluarkan juga akan berubah sesuai dengan paket yang dipilih.

Itulah 5 tips memilih paket Indihome sebelum berlengganan. Apabila anggaran yang Anda punya belum memenuhi syarat, sebaiknya Anda menggunakan provder lain yang menjanjikan harga yang lebih murah. Anda bisa coba Modem 4G terbaik saat ini sebagai alternatif dan juga pilih provider sesuai dengan pilihan Anda. Semoga artikel ini dapat memberikan manfaat untuk pembaca.

You may also like