Home » Hardware » 6 Fungsi Vacuum Cleaner Komputer dan Cara Kerjanya

6 Fungsi Vacuum Cleaner Komputer dan Cara Kerjanya

by Elang Hendy Subrata
by Elang Hendy Subrata

Perkembangan teknologi komputer terus mengalami banyak perkembangan. Tidak hanya dari sisi aplikasi maupun program saja, tetapi juga perkembangan pada komponen pendukungnya. Salah satu alat yang menjadi bukti perkembangan teknologi tersebut adalah Vacuum Cleaner Komputer.

Mungkin di antara Anda semua tidak begitu menyangka vacuum cleanner yang umumnya digunakan untuk membersihkan kotoran atau debu dilantai dengan ukuran yang cukup besar, kini sudah ada yang berbentuk sebesar mouse. Tentunya Anda penasaran apa saja Fungsi Vacuum Cleaner Komputer ini. Untuk mengetahuinya, berikut ulasannya.

1. Membersihkan debu

Sama halnya dengan vacuum cleaner pada umumnya, Fungsi Vacuum Cleaner Komputer ini adalah untuk membersihkan debu yang menempel pada komputer. Seperti yang telh diketahui bahwa komputer, terutama pada bagian CPU harus selalu dibersihkan minimal seminggu sekali. Jika jarang dibersihkan, maka kerusakan CPU bisa terjadi. Salah satu penyebab komputer mati sendiri adalah terjadinya overheat yang disebabkan penumpukan debu pada bagian fan di dalam CPU. Hal tersebut dikarenakan CPU jarang dibersihkan.

2. Dapat digunakan untuk laptop

Keunggulan lainnya adalah dapat digunakan sebagai cara membersihkan laptop. Hal ini tentunya berbeda dengan vacuum cleaner biasa yang ukurannya cukup besar untuk laptop maupun komputer. Ukuran yang mini pada vacuum cleaner komputer ini tidak akan merusak komponen yang ada di dalam laptop maupun komputer. Dengan begitu, Anda akan merasa aman setiap komponennya dapat dibersihkan dengan cepat.

3. Dapat membersihkan celah sempit

Salah satu kelebihan yang tidak bisa dilakukan oleh beberapa pembersih komputer lainnya adalah dapat menjangkau celah-celah sempit yang yang ada pada komputer atau pada laptop. Kotoran maupun debu terkadang menempel pada bagian sudut dalam pada CPU atau celah-celah di dalam keyboard. Jika kotoran tersebut tidak segera dibersihkan, takutnya akan membuat kerusakan pada beberapa komponen, terutama pada keyboard. Dengan adanya jenis penghisap yang memiliki ukuran kecil, maka hal tersebut dapat menjadi cara membersihkan keyboard dari kotoran yang terselip.

4. Dapat membersihkan sisa-sisa makanan di sekitar komputer maupun laptop

Tidak hanya membersihkan debu, vacuum cleaner komputer ini juga dapat diandalkan saat banyak sisa-sisa makanan berceceran di sekitar laptop. sebagian orang banyak yang beraktivitas di depan komputer maupun laptop sambil makan atau minum-minum ringan. Akan tetapi, tidak banyak yang sadar bahwa sisa-sisa makanan tersebut dapat masuk ke dalam sela-sela keyboard atau bahkan sela-sela CPU. Hal tersebut juga dapat memicu terjadinya kerusakan pada beberapa komponen  komputer. Daya hisapnya yang kuat dapat mengangkat kotoran dengan sangat mudah.

5. Dapat dibawa ke manapun

Vacuum Cleanner ini juga dapat  dibawa kemanpun Anda berada. Hal tersebut disebabkan ukuran vacuum cleaner ini cukup mini sebesar mouse komputer. Hal ini tentunya sangat membantu Anda ketika membawa laptop ke luar rumah. Bila ada meja yang kotor saat menggunakan laptop, maka dapat langsung dibersihkan dengan vacuum cleaner komputer ini.

6. Pengganti kuas

Salah satu alasan dibuatnya vacuum cleaner ini adalah pengganti kuas manual. Seperti yang telah kita tahu bahwa kuas biasa terkadang selalu meninggalakn beberapa noda yang tidak terangkat. Itu pun belum termasuk susah dalam mengangkat kotoran atau sisa makanan yang masuk ke dalam sela-sela keyboard. Nah, dengan diciptakannya vacuum cleaner komputer ini, pembersihan dapat dilakukan dengan lebih cepat dan bersih tanpa meninggalkan noda.

Cara penggunaan Vacuum Cleaner Komputer

  1. Pertama hubungkan kabel USBnya dengan port USB yang ada pada CPU. Jika Anda ingin membersihkan laptop, maka hubungkanlah kabel USB-nya pada port USB yang berada si sampng.
  2. Setelah itu, sambungkan alat pembersihnya dengan berbagai jenis. Ada yang berbentuk penghisap kecil, dan ada juga yang menggunakan kuas serta penyedot debu dalam satu rangkaian.
  3. Jika sudha memilih alat pembersihnya, nyalakan vacuum cleanernya dengan menekan tombol yang letaknya di dekat kabel sambungan.
  4. Setelah menyala, lakukanlah pembersihan misalnya pada keyboard, maka lakukan penyedotan secara horizontal maupun vertikal.
  5. Pastikan penyedotan dilakukan secara pelan-pelan dan tidak terburu-buru sehingga kotoran dapat terangkat dengan mudah.
  6. Setelah semua kotoran terangkat, matikan vacuum cleaner dan bukalah bagian depannya.
  7. Disana akan banyak kotoran yang terhisap ke dalam vacuum cleaner sebelumnya. selanjutnya tinggal Anda buang kotorannya ke tempat sampah.
  8. Untuk CPU, jika ukuran kabelnya tidak terjangkau, maka Anda bisa manfaatkan powebank yang Anda punya. Cukup colokan kabel USB-nya pada port power bank, vacuum cleaner komputer siap digunakan.

Itulah 6 fungsi Vacuum Cleaner komputer dan cara kerjanya. Jika Anda menginginkan alat ini, Anda bisa membelinya di berbagai toko-toko khusus perawatan komputer yag tersebar di Indonesia. Selain di sana, Anda juga bisa membelinya secara online dengan harga yang cukup murah, yakni dibawah 20 Ribu Rupiah saja. Semoga artikel ini dapat memberikan manfaat untuk pembaca semua.

You may also like