Home » Kuliah IT » Web » 40 Cara Mendaftar Edmodo Berdasarkan Opsi

40 Cara Mendaftar Edmodo Berdasarkan Opsi

by ivonny
by ivonny

Edmodo adalah sebuah platform microblogging yang dibuat dengan tujuan untuk mempermudah proses belajar mengajar. Melalui platform yang di luncurkan di akhir tahun 2008 ini, guru dan siswanya dapat saling berinteraksi (dalam konteks belajar – mengajar) meskipun tidak saling berhadapan. Dengan fitur-fitur yang disediakannya serta ruang penyimpanannya yang tak terbatas, Edmodo memberikan kontrol kelas digital sepenuhnya kepada pengguna.  (baca juga: kelebihan dan kekurangan browser google chrome, kelebihan dan kekurangan browser internet explorer)

Dengan Edmodo guru dapat membuat grup berisi sejumlah murid yang diajarnya, lalu memposting PR, menjadwalkan kuis, mengelola kemajuan siswa, dsb. Edmodo memberikan kode grup yang di buat guru, agar tidak sembarang siswa dapat masuk ke kelas digital tersebut. Dengan Edmodo, guru dapat menghubungkan dan berkolaborasi dengan siswa, orang tua, atau dengan sesama guru lainnya dengan mudah dan aman (baca juga: perbedaan e-commerce dan e-business).

Jika anda tertarik untuk menggunakan Edmodo dan membuat kelas anda sendiri, atau mungkin anda perlu mendaftarkan diri sebagai siswa pada sebuah grup kelas digital di Edmodo, berikut ini akan dosenIT jelaskan cara mendaftar Edmodo.

Baca juga:

Section Artikel

Langkah – Langkah Mendaftar Sebagai Guru

  1. Buka situs Edmodo: edmodo.com melalui browser pada perangkat anda.
  2. Ada tiga opsi pendaftaran yang bisa anda lihat di laman depan edmodo:
    1. Saya Guru: jika anda ingin mendaftar sebagai guru dan membuat kelas anda sendiri
    2. Saya Siswa: jika anda ingin mendaftar sebagai seorang siswa dan masuk kedalam kelas dari guru tertentu. Dalam hal ini, anda harus memiliki kode grup yang dibuat oleh guru anda.
    3. Saya Orang Tua: jika anda ingin mendaftarkan diri sebagai orang tua dari siswa dalam sebuah kelas. Anda harus memiliki kode orang tua dari anak atau guru anak anda.
  3. Untuk mendaftar sebagai guru, silahkan pilih opsi Saya Guru. (Baca juga : Perbedaan E-commerce dan E-Business)
  4. Anda bisa mendaftar menggunakan akun office 365 atau akun google, namun anda juga bisa memilih untuk membuat akun Edmodo baru.
  5. Isi alamat Email dan Sandi untuk lalu klik Daftar Gratis untuk membuat akun Edmodo
  6. Akan muncul form Nama depan, dan Nama Belakang untuk diisi. Ada pilihan penggunaan Edmodo yang ingin anda lakukan, pilih opsi Use it with my student. Klik
  7. Di laman berikutnya ada diminta untuk memilih sekolah tempat anda mengajar. Anda bisa melewatinya jika ingin. (Baca juga : CMS Toko Online Paling Bagus)
  8. Untuk menemukan sekolah anda, anda bisa mengetikkan nama sekolah di kolom pencarian.
  9. Jika anda tidak menemukan sekolah anda, anda bisa menambahkan sekolah anda ke daftar Edmodo dengan mengklik Tambahkan Sekolah
  10. Isi naman sekolah, alamat, kota provinsi, kode pos, negara, serta jenjang pendidikan sekolah anda tersebut. Lalu klik Tambah Sekolah Anda.
  11. Tekan Lanjut (Baca Juga:  Manfaat Online Shop)
  12. Lengkapi profil anda, isi mata pelajaran dan tingkat kelas yang anda ajar
  13. Klik Lanjut, anda akan dialihkan ke menu profil anda.
  14. Akun anda telah berhasil di buat.
  15. Pada laman tersebut, anda akan mendapatkan kode grup anda untuk di bagikan kepada siswa yang akan masuk ke kelas digital anda.

Baca juga:

Langkah – Langkah Mendaftar Sebagai Murid

  1. Buka situs Edmodo melalui browser pada perangkat anda.
  2. Sebelumnya pastikan perangkat anda telah terhubung dengan koneksi internet.
  3. Ada tiga opsi pendaftaran yang bisa anda lihat di laman depan Edmodo:
    1. Saya Guru: jika anda ingin mendaftar sebagai guru dan membuat kelas anda sendiri
    2. Saya Siswa: jika anda ingin mendaftar sebagai seorang siswa dan masuk kedalam kelas dari guru tertentu. Dalam hal ini, anda harus memiliki kode grup yang dibuat oleh guru anda.
    3. Saya Orang Tua: jika anda ingin mendaftarkan diri sebagai orang tua dari siswa dalam sebuah kelas. Anda harus memiliki kode orang tua dari anak anda atau guru anak anda.
  4. Untuk mendaftar sebagai murid, silahkan pilih opsi Saya Siswa.
  5. Anda bisa mendaftar menggunakan akun office 365 atau akun google, namun anda juga bisa memilih untuk membuat akun Edmodo baru. Dalam contoh ini penulis memilih opsi Membuat akun Edmodo baru.
  6. Anda akan dialihkan ke laman yang berisi formulir pendaftaran yang harus anda isi.
  7. Isi form Nama Depan, Nama Belakang. Disarankan menggunakan nama asli anda. (Baca Juga: Macam-macam Software Database)
  8. Untuk Kode Grup, anda bisa menanyakannya pada guru anda. Jika anda belum mengetahui kode grup, anda tidak akan dapat membuat akun siswa.
  9. Nama Pengguna bisa mengunakan nama panggilan anda
  10. Surel (alamat email) boleh anda isi atau tidak. Namun sebaiknya anda isi, untuk berjaga – kaga kalau anda lupa password, anda bisa meresetnya melalui email anda. (Baca juga : Cara Mencegah Cybercrime)
  11. Untuk Sandi akun anda, buat sandi yang rumit/ unik agar tidak mudah ditebak orang lain, namun mudah untuk anda ingat. Gunakan kombinasi huruf dan angka.
  12. Setelah semua form diisi, klik opsi Daftar Gratis
  13. Jika tidak ada kesalahan dalam pengisian formulir pendaftaran, anda akan dialihkan ke laman siswa Edmodo yang berisi pesan ‘Selamat Datang’.
  14. Akun anda telah berhasil dibuat.

Baca juga:

Langkah – Langkah Mendaftar Sebagai Orangtua

  1. Buka situs Edmodo melalui browser pada perangkat anda.
  2. Ada tiga opsi pendaftaran yang bisa anda lihat di laman depan edmodo:
    1. Saya Guru: jika anda ingin mendaftar sebagai guru dan membuat kelas anda sendiri
    2. Saya Siswa: jika anda ingin mendaftar sebagai seorang siswa dan masuk kedalam kelas dari guru tertentu. Dalam hal ini, anda harus memiliki kode grup yang dibuat oleh guru anda.
    3. Saya Orang Tua: jika anda ingin mendaftarkan diri sebagai orang tua dari siswa dalam sebuah kelas. Anda harus memiliki kode grup dari anak atau guru anak anda.
  3. Untuk mendaftar sebagai guru, silahkan pilih opsi Saya Orang Tua.
  4. Anda akan dialihkan ke laman berisi formulir pendaftaran Edmodo untuk orang tua.
  5. Anda bisa mendaftar menggunakan akun office 365 atau akun google, namun anda juga bisa memilih untuk membuat akun Edmodo baru.
  6. Isi Nama depan dan Nama Belakang anda, sebaiknya isi dengan nama asli anda.
  7. Surel (alamat email) sebaiknya anda isi, sehingga anda bisa mereset pasword melalui email anda jika anda lupa.
  8. Untuk Sandi akun anda, buat sandi yang rumit/ unik agar tidak mudah ditebak orang lain, namun mudah untuk anda ingat. Gunakan kombinasi huruf dan angka.
  9. Klik Daftar Gratis
  10. Masukkan kode Orang tua. Anda bisa mendapatkannya dengan bertanya pada anak anda atau pada guru anak anda. klik Verifikasi
  11. Akun anda telah berhasil dibuat. Selanjutnya anda bisa melengkapi profil anda.

Baca juga:

Sekian artikel mengenai cara mendaftar Edmodo sebagai guru, murid atau orang tua. Anda bisa mendaftar menggunakan akun google atau office 365, atau menmbuat akun Edmodo baru dengan mengisi form pendaftaran pada website Edmodo. Semoga bermanfaat. (baca: kelebihan dan kekurangan browser safari, kelebihan dan kekurangan flock browser)

You may also like