Home » Software » Search Engine » Google » Cara Membuat Google Drive dapat Melakukan Backup Foto dan Video

Cara Membuat Google Drive dapat Melakukan Backup Foto dan Video

by Elang Hendy Subrata
by Elang Hendy Subrata

Back up atau mencadangkan data saat ini lebih mudah dibandingkan beberapa tahun yang lalu. Jika masa itu sesorang harus menggunakan harddisk eksternal untuk dapat melakukan backup, maka saat ini pencadangan data-data penting dapat dilakukan dengan sistem cloud server. Salah satu sistem cloud server yang sering dipakai adalah Google Drive.

Google Drive merupakan salah satu produk Google yang tidak hanya digunakan untuk melakukan penyimpanan data saja, tetapi juga dapat digunakan untuk melakukan backup data-data yang dianggap penting seperti foto dan video. Untuk dapat melakukan backup datanya, Google Drive dapat dilakukan pada PC dan smartphone. Biar lebih jelas, berikut langkah-langkahnya.

Backup melalui Website

Untuk dapat melakukan backup pada PC, dapat dilakukan dengan menggunakan dua cara. Cara yang pertama adalah melalui website dan cara kedua adalah dengan melalui sebuah Aplikasi. Cara melakukan backup melalui website dapat dicoba sebagai berikut.

  1. Kunjungi situs Google Drive menggunakan browser terbaik versi Anda sendiri. Apabila Anda menggunakan Google Chrome, Masuk saja dengan cara login ke akun Google milik Anda sendiri lalu klik ikon Google Apps yang ada di pojok kanan atas. Di sana Anda akan menemukan banyak aplikasi dari Google, termasuk Google Drive. Klik saja logo “Drive”.
  2. Jika Anda menggunakan browser yang bukan Google Chrome, kunjungi saja https://www.google.com/drive/ lalu masuklah seperti poin pertama.
  3. Jika Anda sudah masuk ke dalam Google drive, selanjutnya Anda tinggal unggah data-data yang Anda inginkan. Caranya adalah dengan klik menu “Baru” atau menu yang lokasinya di pojok kiri atas.
  4. Setelah diklik, akan muncul menu upload file, upload folder, dan lain-lain. Anda fokuskan saja pada bagian Upload. Di bagian ini, Anda bisa memilih apakah Anda ingin upload file satu-satu atau upload folder sekaligus.
  5. Misalnya saja Anda memilih upload file, maka klik saja “Upload File” lalu pilih file foto atau video yang diinginkan dan klik “Open”.
  6. Tunggu hingga proses upload selesai dan Anda telah berhasil melakukan backup data menggunakan Google Drive melalui website.

Backup melalui Aplikasi

Untuk melakukan backup data dengan aplikasi Google Drive, Anda bisa coba ikuti langkah berikut ini.

  1. Pertama-tama kembali ke website Google Drive lalu lihatlah di bagian atas yang terdapat tulisan “Download”. Anda tinggal klik tulisan tersebut, makan akan masuk ke halaman unduh.
  2. Pilihlah “Download” pada bagian “Personal” karena backup data ini menggunakan akun pribadi milik Anda.
  3. Setelah itu, akan muncul persetujuan, Anda tinggal klik “Agree and Download” maka secara otomatis aplikasi Google Drive akan terunduh.
  4. Setelah aplikasinya terunduh, Anda lakukan penginstalan seperti aplikasi pada umumnya.
  5. Setelah terinstal maka secara otomatis aplikasinya akan terbuka dan Anda diminta untuk melakukan login akun Google.
  6. Setelah melakukan login, Anda akan diminta memilih folder yang akan dijadikan “wadah” untuk melakukan backup.
  7. Pilihah folder yang diinginkan atau Anda bisa membuat folder tersendiri dengan membuat “New Folder” dan ceklis folder tersebut.
  8. Setelah memilih folder backup, selanjutnya adalah pilih kualitas foto maupun video yang akan dilakukan backup. Anda bisa memilih kualitas terbaik atau menggunakan versi kualitas original atau asli. Jika Anda memilih kualitas terbaik, maka Anda akan mendapatkan kapasitas memori yang tidak terbatas. Sebaliknya, jika Anda memilih kualitas asli maka akan ada batasan kapasitas memori yang digunakan pada Google Drive milik Anda. Hal ini disebabkan pada versi High Quality foto maupun video yang dibackup akan diperkecil ukuran filenya.
  9. Setelah Anda memilih ukuran file, selanjutnya Anda bisa memlih opsi apakah foto dan video yang dibackup akan disinlkronkan pada Google Photo atau tidak. untuk bagian ini terserah Anda.
  10. Selanjutnya adalah mengatur network setting. Bagian ini digunakan untuk mengatur batasan penggunaan bandwidth pada bagian download dan upload file. Hal ini tidak akan mengganggu aktivitasmu saat berselancar di internet dengan proses backup foto dan video. Anda bisa pilih batasan bandwith download dan upload sesuai dengan keinginan.
  11. Setelah selesai, proses terakhir adalah mengatur folder yang akan disinkronisasi secara otomats pada Google Drive. Anda dapat memilih folde-folder sesuai dengan kebutuhan Anda.
  12. Apabila sudah selesai, selanjutnya klik Start, maka secara otomatis aplikasi Google Drive akan bekerja.
  13. Selesai.

Itulah cara membuat Google Drive dapat melakukan backup foto dan video dari PC. Dari ulasan di atas, bisa kita simpulkan bahwa Google Drive tidak hanya dapat melakukan backup dari smartphone saja, tetapi juga dapat melakukan backup otomatis dari PC maupun laptop. hal ini tentunya membantu pengguna untuk melakukan pencadangan data apabila terjadi masalah pada PC suatu saat nanti. Jika Anda ingin melakukan backup data dari smratphone, Anda bisa pelajari cara menggunakan Google drive di HP. Semoga artikel ini dapat memberikan manfaat untuk pembaca semua.

You may also like