Home » Tekno » Youtube » 7 Cara Lolos Copyright Youtube untuk Youtuber Pemula

7 Cara Lolos Copyright Youtube untuk Youtuber Pemula

by Elang Hendy Subrata
by Elang Hendy Subrata

Youtuber saat ini menjadi sebuah profesi yang cukup menjanjikan. Alasan orang menjadi Youtuber dikarenakan cara membuatnya terbilang mudah dan dapat mengahsilkan uang dan ketenaran yang cukup cepat. Selain itu,banyak juga manfaat Youtube lainnya yang dapat memberikan  ilmu yang bermanfaat untuk penonton dan juga si Youtuber itu sendiri.

Akan tetapi, sebagian Youtuber pemula masih belum memahami aturan-aturan yang berlaku di Youtube. Pasalnya tidak semua video dapat ditayangkan dengan bebas. Salah satunya adalah video yang melanggar hak cipta. Pada umumnya video yang melanggar hak cipta adalah video-video yang memiliki kemiripan dengan video lain, mengambil potongan video, musik, dan gambar yang memiliki hak cipta, atau merekam tempat-tempat yang dilarang oleh pihak setempat.

Oleh sebab itu, buat kamu yang ingin menjadi Youtuber dan berharap video yang dibuat tidak terkena copyright, berikut cara-cara yang bisa kamu lakukan.

1. Buat konten Original

Hal ini sudah pasti akan sangat aman dari pelanggaran hak cipta. Pada dasarnya, kamu dapat membuat konten original hasil dari kreatifitasmu sendiri. Contohnya seperti merekam kejadian lucu disekitarmu, merekam lagu sendiri, membuat tutorial dengan rekaman sendiri, atau membuat video kreatif sendiri tanpa mengambil beberapa potongan gambar, video, dan musik lainnya. Hal ini tentu sangat aman dari pelanggaran hak cipta.

2. Gunakan software edit video

Untuk mempercantik video yang kamu buat, kamu perlu menggunakan macam-macam software editing video. Contohnya software gratis untuk edit video pada komputer dan laptop. Jika kamu hanya menggunakan Android saja, maka gunakan aplikasi edit video Android tanpa watermark atau aplikasi Android edit video untuk Youtube yang bisa kamu coba. Hal tersebut juga dimaksudkan agar video yang kamu buat bisa terhindar dari pelanggaran hak cipta.

3. Edit suara musik rekaman

Jika kamu memilih konten yang berhubungan dengan musik, maka kamu pun harus berhati-hati. Sebab, musik di zaman sekarang pun sudah ada hak ciptanya sehingga siapapun yag menggunakan musik tanpa izin dari label musik, video tersebut dapat langsung terkena pelanggaran hak cipta. Oleh sebab itu, jika isi konten yang kamu buat berhubungan dengan musik, perlu dilakukan pengeditan. Kamu dapat menggunakan aplikasi edit suara rekaman video sehingga suara musiknya dapat dimanipulasi sekreatif mungkin. Hal tersebut juga dapat menghindari video yang kamu buat terhindar dari copyright Youtube.

4. Ambil video yang menggunakan Video Licence Creative Commons

Kalau kamu tetap ingin menggunakan potongan video untuk menambah variasi, maka kamu perlu perhatikan video licence creative commons. Ciri-ciri video yang menggunakan Creative Commons ini adalah ada tanda “CC” di pojok bawah video. Cara menemukannya pun sangat mudah. Pertama buka terlebih dahulu aplikasi youtube. Setelah itu, cari video dengan memasukan kata kunci pada kolom pencarian. Apabila sudah, maka akan muncul beberapa video sesuai dengan kata kunci yang telah dimasukan. Lalu, klik bagian “Filters” serta pilih “Creative Commons”.

Nah, kamu akan menemukan banyak video yang menggunakan tanda “CC” di bagian pojok kiri. Kemudian, pilih video yang kamu inginkan dan unduh. Meskipun kamu dapat menggunakan video yang menggunakan tanda Creative Commons, namun, jauh lebih baik kalau kamu mengedit kembali video tersebut.

5. Atur resolusi video

Ternyata hanya dengan mengubah resolusi video dapat menghindari video yang dibuat agar tidak terkena pelanggaran hak cipta. Kamu bisa mengakalinya dengan menggunaka software edit video. Contohnya saja, jika video yang kamu unduh dari Youtube menggunakan resolusi sebesar 720p, maka kamu dapat mengakalinya dengan mengurangi resolusinya menjadi lebih kecil.

Selain mengatur resolusi video, kamu juga perlu menambahkan beberapa frame. Tujuannya adalah menyamarkan video agar tidak sama persis dengan video sebelumnya.

6. Gunakan intro dalam video

Pastinya kamu pernah melihat beberapa Youtuber menggunakan intro pada awal videonya. Ternyat intro dalam video tidak hanya digunakan sebagai pembuka saja. namun, intro dalam video juga salah satu cara untuk terhindar dari pelanggaran hak cipta. Tidak perlu menggunakan intro yang bagus, yang terpenting intro tersebut memberikan ciri khas di dalam konten yang kamu buat.

7. Gunakan audio yang telah disediakan Youtube

Selain mengakali audio dengan mengeditnya, kamu juga bisa menggunakan audio yang telah disediakan oleh pihak Youtube. Hal ini tentunya sangat aman dari pelanggaran copyright Youtube. Meskipun musik dari Youtube tidak terlau banyak, namun ha tersebut dapat menghindari video yang kamu buat dari masalah copyright.

Itulah cara lolos copyright Youtube untuk para Youtuber pemula. Masalah Copyright mungkin untuk sebagian orang terasa menjengkelkan dan ribet. Akan tetapi, hal ini bertujuan untuk melindungi karya seseorang atau kelompok dari pencurian. Seperti yang kita tahu bahwa pencurian karya dalam bentuk apapun tanpa izin merupakan sebuah bentuk pelanggaran hukum. Oleh sebab itu, dengan membuat konten yang original kita dapat mengetahui bahwa untuk membuat suatu karya itu tidak mudah. Perlu adanya usaha dan kreativitas yang kita miliki jika kita ingin menjadi seorang Youtuber profesional.

You may also like